Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tersingkir di Cincinnati, Murray Tak Yakin Bisa Tampil di US Open 2019

KOMPAS.com - Comeback Andy Murray di nomor tunggal putra tidak berjalan mulus. Petenis asal Britania Raya itu langsung tersingkir di babak pertama Cincinnati Masters 2019.

Di Cincinnati Masters 2019, Murray tampil untuk kali pertama di nomor tunggal setelah sempat memutuskan pensiun pada Januari 2019 lalu.

Namun, petenis 32 tahun itu harus mengakhiri petualangannya di Cincinnati Masters karena kalah dari Richard Gasquet (Perancis), Senin (12/8/2019) atau Selasa dini hari WIB.

Murray takluk dalam dua set langsung dengan skor 4-6, 4-6 pada laga babak pertama Cincinnati Masters 2019.

Kekalahan di Cincinnati Masters membuat Murray merasa pesimistis akan bisa berkompetisi di US Open 2019 yang mulai digelar pada 26 Agustus nanti.

Sebenarnya, Murray mendapatkan tawaran dari Asosiasi Tenis Amerika Serikat untuk menerima wildcard di nomor tunggal US Open 2019.

Meski begitu, Murray mengaku tidak yakin apakah akan bisa bermain di grand slam terakhir tahun ini.

"Kita berharap memegang wildcard hingga lebih dekat dengan waktunya dan melihat bagaimana rasanya. Namun, US Open mengumumkan wildcard mereka hari ini dan saya tidak merasa saya bisa memutuskannya sebelum laga hari ini," kata Murray, dilansir dari BBC.

Ketimbang bertanding di nomor tunggal, Murray mengaku lebih tertarik untuk berkompetisi pada sektor ganda putra dan ganda campuran di US Open 2019.

"Saya tidak ingin mengambil wildcard hari ini karena tidak tahu bagaimana saya bisa merasa setelah laga."

"Saya juga ingin untuk mungkin menunggu dan melihat bagaimana saya merasa setelah bermain di beberapa laga dan bagaimana saya memulihkan kondisi di hari berikutnya," ujar dia lagi.

Setelah mengikuti Australia Open 2019 pada Januari lalu, Murray menyatakan keputusannya untuk mengakhiri karier sebagai petenis profesional karena cedera panggul.

Murray lalu menjalani operasi dan melewati masa pemulihan cedera pada panggulnya.

Setelah pulih, Murray pun kembali mencoba bermain tenis sejak Juni 2019 lalu. Murray juga telah mengikuti beberapa turnamen, tapi dia hanya turun di nomor ganda.

Murray juga sempat bertanding di grand slam Wimbledon 2019 dengan berpasangan bersama Serena Williams di nomor ganda campuran.

Kendati ragu bisa tampil di US Open 2019, Murray telah memastikan bahwa dirinya akan bermain dalam dua turnamen di China, yakni Zhuhai Championships dan Beijing Open, pada September nanti.

https://olahraga.kompas.com/read/2019/08/13/15064288/tersingkir-di-cincinnati-murray-tak-yakin-bisa-tampil-di-us-open-2019

Terkini Lainnya

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Persik Vs Persikabo, Jeam Kelly Sroyer Ingin Beri Persembahan Terakhir

Liga Indonesia
Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bayern Vs Dortmund: Tuchel Tak Membawa Muenchen ke Arah yang Benar

Bundesliga
Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Amunisi Muda Barca, Marc Guiu: Xavi Sangat Penting bagi Barcelona

Liga Spanyol
Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Lorenzo Nilai Bagnaia Lakukan Kesalahan Saat Insiden dengan Marquez

Motogp
Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Prediksi Persib Vs Bhayangkara FC, Maung Pincang Tanpa 6 Pemain Utama

Liga Indonesia
Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Kata Indra Sjafri soal Label Pemain Keturunan di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Prediksi Ranking FIFA: Indonesia Salip Malaysia, Naik Peringkat Ke-135

Timnas Indonesia
Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Jadwal Spain Masters 2024, Indonesia Pastikan Wakil di Perempat Final

Badminton
Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Kalahkan Arema FC, Bajul Ijo Langsung Penuhi Janji Jalan Kaki 1,5 Km

Liga Indonesia
Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Ronaldo Marah ke Wasit Setelah Portugal Kalah

Internasional
Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Dampak Program Naturalisasi bagi Level Persaingan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan, Man City Vs Arsenal

Liga Inggris
Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Belum Latihan di Pelatnas, Kevin Sanjaya Akan Dipanggil PBSI

Badminton
Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Ricky Soebagja Harap PBSI Gelar Acara Perpisahan untuk Marcus Gideon

Badminton
Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Persik Vs Persikabo: Situasi Makin Sulit, Djanur Tegaskan Masih Punya Semangat Tempur

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke