Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jepang Juara Umum Cabor Renang Asian Games

JAKARTA, Kompas.com - Jepang keluar sebagai juara umum cabang renang pada Asian Games ke 18/2018 yang berakhir Jumat (24/08/2018) di stadion akuatik Gelora Bung Karno Senayan.

Tim Jepang yang menurunkan para atlet Olimpiade seperti Kosuke Hagino dan Daiya Seto mengumpulkan 19 medali emas, 20 perak dan 13 perunggu. Tim kuat lainnya, China juga mengumpulkan 19 emas namun "hanya" mendapatkan 17 perak dan 14 perunggu.

Dalam cabor renang ini, dua negara Asia Tenggara,  Singapura dan Vietnam ikut dalam perolehan medali. Singapura memperoleh 2 emas, 1 perak dan 3 perunggu. Dua emas dipersembahkan atlet juara Olimpiade, Joseph Schooling di nomor 50 meter dan 100 meter gaya kupu-kupu.

Sementara atlet renang Vietnam, Nguyen Huy Hoang secara mengejutkan memperoleh medali perak nomor 1500 meter gaya bebas putera dengna catatan waktu 15 menit 01.63 detik. Huy Hoang bahkan mampu menempel dengan ketat atlet China, Sun Yang yang mendapatkan emas.

Hari terakhir ditandai dengan bertumbangannya  4 rekor Asian Games. Rekor pertama diciptakan  atket Jepang, Satomi Suzuki di nomor 50 meter gaya dada dengan catatan waktu 30,83 detik. Ia memecahkan rekor atas namanya sendiri 31.02 detik yang diciptakannya di babak penyisihan.

Rekor lainnya diciptakan atlet China, Wang Jianjiahe yang mencatat waktu 8:18.55 untuk nomor 800 meter gaya bebas.  Ia memecahkan rekor lama atas nama Li Xuanxu yaitu 8:23.55 yang dibuat di Asian Games Guangzhou 2010 lalu.

Rekor Asian Games ketiga ditorehkan  kuartet Jepang di  nomor 4x100 meter gaya ganti puteri.  Tim yang terdiri dari Natsumi Sakai, Satomi Suzuki, Rikako Ikee dan Tomomi Aoki mencatat waktu 3 menit 54.73 detik dan memecahkan rekor lama 3 menit 57.80 detik oleh tim China pada Asian Games Guangzhou 2010.

Rekor terakhir dibuat oleh kuartet putera China di nomor 4x100 meter gaya ganti.  Kuartet China yang terdiri dari Xu Jiayu, Yan Zibei, Li Zhuhao dan Yu Hexin  menorehkan waktu 3:29.99, lebih baik dari rekor lama atas nama tim China di Asian Games Incheon 2014 dengan catatan waktu 3:31.37.

Berikut perolehan medali cabang renang Asian Games 2018:
1. Jepang             19     20     13
2. China              19     17     14
3. Singapura           2      1      3
4. Korea Selatan       1      1      4
5. Hong Kong           -      1      2
6. Vietnam             -      1      1
7. Kazakhstan          -      -      4

https://olahraga.kompas.com/read/2018/08/24/23481778/jepang-juara-umum-cabor-renang-asian-games

Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke