Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Marquez Jatuh, Lorenzo Raih Kemenangan Perdana MotoGP

FIRENZE, KOMPAS.com - Pebalap Ducati, Jorge Lorenzo, berhasil menjadi pebalap tercepat pada balapan seri keenam MotoGP Italia yang digelar di Sirkuit Mugello, Italia, Minggu (3/6/2018).

Sementara itu, posisi kedua dan ketiga MotoGP Italia 2018 secara berturut-turut diisi oleh Andrea Dovizioso (Ducati) dan Valentino Rossi (Movistar Yamaha).

Lorenzo langsung tancap gas sejak awal balapan. Start dari posisi kedua, dia berhasil mengambil alih posisi pertama dari Rossi.

Sementara itu, beberapa pebalap sudah berjatuhan saat balapan baru berjalan tiga lap. Scott Redding, Thomas Luthi, Karel Abraham, dan Takaaki Nakagami menjadi korban keganasan Sirkuit Mugello.

Pada lap ke-2 pebalap Repsol Honda Marc Marquez menyalip Rossi untuk mengamankan posisi kedua di belakang Lorenzo.

Dua lap kemudian petaka menimpat Marquez. The Baby Alien terjatuh saat melewati tikungan 10 sehingga posisinya melorot ke posisi belakang.

Adapun Rossi yang sempat berada di posisi kedua, turun ke posisi keempat setelah melebar dan disalip Andrea Iannone.

Persaingan ketat justru terjadi pada perebutan posisi ketiga antara Iannone (Suzuki Ecstar), Rossi, dan Danilo Petrucci (Pramac Racing).

Performa apik juga ditunjukkan oleh Alex Rins (Suzuki Ecstar). Saat balapan menyisakan 10 lap, Rins sudah berada di posisi kelima dan mengancam Rossi.

Rins akhirnya sukses menyalip Rossi pada lap ke-14 untuk mengamankan posisi keempat. Akan tetapi Rossi tidak mau menyerah dan kembali merebut posisi keempat dari Rins.

Rossi bahkan sukses menyalip Petrucci dari posisi ketiga pada lap ke-17. Namun ancaman bagi Rossi justru datang dari Iannone.

Iannone bahkan terus mengancam posisi Rossi demi meraih podium ketiga di ajang MotoGP musim ini.

Hingga balapan berakhir Lorenzo sukses berada di posisi terdepan sehingga berhak atas podium tertinggi di Sirkuit Mugello.

Kemenangan ini menjadi prestasi baru bagi Lorenzo yang mengalami puasa kemenangan sejak bergabung bersama Ducati pada musim 2017. (Ardhianto Wahyu Indraputra)

https://olahraga.kompas.com/read/2018/06/03/19591818/marquez-jatuh-lorenzo-raih-kemenangan-perdana-motogp

Terkini Lainnya

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Hasil Persib Bandung Vs Bhayangkara FC 0-0, Bojan Hodak Frustrasi

Liga Indonesia
Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Usai Dipecat, Phillipe Troussier Ungkap Akan Rindukan Vietnam

Internasional
Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Klasemen Liga 1: Persikabo 1973 Degradasi, Bhayangkara di Tepi Jurang

Liga Indonesia
Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Persikabo Jadi Tim Liga 1 2023-2024 Pertama yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Hasil Persib Vs Bhayangkara FC 0-0, Guardian Bertahan dari Gempuran Maung Bandung

Liga Indonesia
SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

SC Heerenven Beri Apresiasi untuk Thom Haye dan Nathan Tjoe-A-On

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Link Live Streaming Persib Bandung vs Bhayangkara, Kickoff 20.30 WIB

Liga Indonesia
Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Sakit Arema FC Dikalahkan Persebaya, Singo Edan Diminta Tak Putus Asa

Liga Indonesia
AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

AC Milan Siap Relakan Giroud Pergi, Satu Syarat Sacchi untuk Zirkzee

Liga Italia
Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Greg Nwokolo Akui Penjaga Gawang Persebaya Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke