Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cedera Belum Pulih, Sharapova Batal Bertanding

CINCINNATI, Kompas.com - Petenis Rusia, Maria Sharapova mengundurkan diri dari turnamen di Cincinnati karena belum pulih dari cedera lengan kiri.

Cedera yang dialaminya di Stanford dua pekan lalu ini juga membuatnya mengundurkan diri dari turnamen WTA di Toronto, Kanada.

Sharapova yang pernah menjadi juara di Cincinnati pada 2011 lalu, tiba di kota ini Jumat. Ia mengambil keputusan untuk batal bertanding setelah berkonsultasi dengan staf kesehatan turnamen pada Sabtu pagi.

"Saya tiba di Cincinnati, kemarin untuk bertanding. Namun mengikuti saran dokter dan demi mengejar kepulihan di AS Terbuka, saya memutuskan mundur karena cedera lengan kiri yang saya alami di Stanford," demikian pernyataan Sharapova.

"Saya berterimakasih atas kesempatan diberikannya wildcard turnamen ini. Saya harap dapat tampil di sini tahun depan," lanjutnya.

Sharapova dijadwalkan bertemu juara Perancis Terbuka, Jelena Ostapenko pada babak pertama. Posisinya akan digantikan oleh petenis lucky loser atau mereka yang lolos kualifikasi.

Sharapova berharap dapat tampil di turnamen grand slam AS Terbuka yang akan dimulai pada 28 Agustus. Karena peringkatnya yang masih rendah, Sharapova butuh wild card untuk dapat bermain di babak utama.

Sharapova terkena hukuman larangan bertanding selama 15 bulan karena terbukti menggunakan obat terlarang jenis meldonium saat tampil di Australia Terbuka, Januari 2016. Hukumannya berakhir April lalu.

https://olahraga.kompas.com/read/2017/08/13/21465121/cedera-belum-pulih-sharapova-batal-bertanding

Terkini Lainnya

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Atlet Selancar Rio Waida Bidik Medali Olimpiade Paris 2024

Sports
Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Tim Thomas dan Uber Latihan Perdana, Shuttlecock Jadi Kendala

Badminton
Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke