Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Norman Nato Kembali Sumbangkan Poin untuk Pertamina Arden

Kompas.com - 24/06/2017, 19:32 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

BAKU, KOMPAS.com - Pebalap asal Perancis, Norman Nato, kembali menyumbangkan poin untuk tim Pertamina Arden yang didukung tim Jagonya Ayam KFC Indonesia, pada balapan pertama (feature race) di Sirkuit Baku City, Azerbaijan, Sabtu (2462017).

Nato mampu menyelesaikan balapan dengan finis di posisi keenam dan memperoleh delapan poin. Hasil ini cukup positif bagi Nato yang memulai balapan dari posisi ke-11.

Bagi Nato, ini merupakan sumbangan poin keduanya untuk tim Pertamina Arden pada musim 2017. Sebelumnya, Nato menyumbang 18 poin saat tampil sebagai runner-up pada balapan perdana di Bahrain.


Balapan pertama di Sirkuit Baku City tidak berlangsung mulus karena sempat terjadi beberapa insiden. Bahkan, balapan harus diselesaikan ketika semua pebalap berada di pit stop, lima lap sebelum hitungan balapan normal selesai.

Hal itu terjadi akibat insiden yang melibatkan beberapa pebalap, termasuk pebalap Pertamina Arden asal Indonesia, Sean Gelael.

Mobil Sean terpelintir dan melintang di tikungan delapan setelah menabrak dinding pembatas lintasan.

Insiden bertambah parah karena beberapa mobil di belakang Sean yang dikemudikan Sergey Sirotkin dan Gustav Malja juga tak bisa menghindar sehingga terjadi tabrakan beruntun.

Safety car
kemudian masuk ke lintasan. Setelah menilai kondisi lintasan balapan kurang aman, penyelenggara balapan memerintahkan safety car untuk memandu semua pebalap masuk pit.

Tak lama berselang, pihak penyelenggara memutuskan bahwa balapan tidak dilanjutkan.

Pebalap tim Prema Racing, Charles Leclerc, yang saat itu memimpin lomba dinyatakan sebagai
pemenang. Podium kedua dan ketiga menjadi milik pebalap Rapax, Nyck De Vries dan Nicholas Latifi.

Sean yang sebelumnya berada di posisi ke-10 harus terlempar ke urutan ke-14 karena mendapatkan penalti 10 poin karena melanggar batas kecepatan saat mobil pengaman masuk lintasan.

"Ini balapan yang tak mudah. Semoga balapan kedua bisa lebih baik lagi," kata Nato.

Pada balapan kedua, Nato akan start dari posisi ketiga. Peluang Nato untuk menyodok ke depan dan merebut posisi podium cukup besar. Sementara itu, Sean bakal memulai balapan dari posisi ke-14.

Balapan kedua atau sprint race akan digelar pada Minggu (25/6/2017) pukul 14.00 waktu setempat (17.00 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com