Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinales Paling Cepat pada FP2 GP Belanda

Kompas.com - 23/06/2017, 20:15 WIB

ASSEN, KOMPAS.com - Sesi latihan bebas kedua (free practice 2/FP2) GP Belanda dikuasai pebalap Movistar Yamaha MotoGP asal Spanyol, Maverick Vinales.

Putaran tercepat Vinales pada sesi yang berlangsung di Sirkuit Assen, Jumat (23/6/2017), tersebut adalah 1 menit 33,130 detik.

Jonas Folger (Monster Yamaha Tech3) dan Marc Marquez (Repsol Honda Team) menjadi pebalap kedua dan ketiga tercepat.


Lima menit sesi berjalan, Marquez memimpin sesi dengan 1 menit 35,120 detik.

Sekitar 1 menit kemudian, Vinales menggeser Marquez dari posisi tercepat setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 34,581 detik.

Sebelum sesi genap berjalan 10 menit, Folger mencatat putaran 1 menit 33,898 detik dan naik ke posisi tercepat.

Sejauh ini, Folger merupakan satu-satunya pebalap yang mencatat putaran di bawah 1 menit 34 detik.

Sesi berjalan 15 menit ketika bendera tanda hujan berkibar. Para pebalap kembali ke pit dan menunggu perkembangan lebih lanjut.

Sekitar delapan menit kemudian, para pebalap kembali ke lintasan. Beberapa pebalap langsung memperbaiki catatan putaran mereka.

Vinales naik ke posisi tercepat berkat catatan 1 menit 33,821 detik. Sesi tersisa sekitar 17 menit.

Sam Lowes (Aprilia Racing) terjatuh di tikungan 10 saat sesi tersisa kurang dari tujuh menit.

Pada empat menit terakhir sesi, Marquez sempat naik sebagai yang tercepat berkat putaran 1 menit 33,782 detik.


Namun, sesaat kemudian, Vinales kembali menjadi yang tercepat setelah menyelesaikan satu putaran dalam 1 menit 33,696 detik.

Pada dua menit terakhir sesi, Vinales menajamkan putarannya menjadi 1 menit 33,130 detik. Hingga sesi berakhir, catatan Vinales bertahan sebagai yang tercepat.


Para pebalap bersaing ketat mencatat putaran terbaik untuk mengamankan posisi demi bisa langsung ke kualfikasi kedua (qualification 2/Q2).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com