Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ali Adrian Raih 8 Poin pada Balapan WorldSSP300 di Donington Park

Kompas.com - 28/05/2017, 18:54 WIB

LEINCESTERSHIRE, KOMPAS.com - Pebalap Indonesia, Ali Adrian Rusmiputro, meraih delapan poin pada balapan seri keempat World Supersport 300 (WorldSSP300) di Sirkuit Donington Park, Inggris, Minggu (28/5/2017).

Adrian menyelesaikan balapan 13 putaran ini dengan finis di urutan ke-8. Bagi Adrian, ini merupakan kali kedua dia meraih poin dari empat balapan yang sudah berlangsung pada 2017.

Pada seri sebelumnya di Sirkuit Imola, Italia, dua pekan lalu, dia finis di urutan ke-14 dan berhak atas raihan dua poin. Dengan koleksi 10 poin, dia kini berada di urutan ke-18 klasemen sementara.

Adrian sudah tampil baik sejak sesi latihan bebas pada seri keempat ini. Pada superpole (kualifikasi) pertama, Sabtu (27/5/2017), dia bertahan cukup lama di posisi dua besar.

Pada detik-detik terakhir sesi, dia tergeser ke urutan ketiga dan gagal ikut superpole kedua. Dia akhirnya mengunci posisi start ke-13.


Saat balapan, Adrian tampil lebih baik. Pada akhir lap pertama, Adrian sudah berada di urutan ke-10.


Adrian sempat turun posisi sebelum kembali masuk 10 besar pada lap keempat. Pada lap berikutnya, dia naik ke urutan ke-9, lalu ke-8.

Pada akhir lap kesembilan, pebalap 23 tahun tersebut berada di urutan ketujuh. Dia memimpin rombongan ketiga pada balapan ini.

Rombongan pertama terdiri dari Mika Perez (Spanyol), Alfonso Coppola (Italia), dan Marc Garcia (Spanyol), yang bersaing memperebutkan tempat pertama.


Di rombongan kedua ada Scott Deroue (Belanda), Daniel Valle (Spanyol), dan Robert Schotman (Belanda).

Adrian masih berada di urutan ketujuh hingga lap ke-9 berakhir. Dia dan pebalap lain yang berada di rombongan ketiga mulai mendekati rombongan kedua.

Pada lap ke-11, Adrian sempat naik ke urutan keenam, tetapi pada lap berikutnya dia merosot hingga ke posisi ke-9.


Pada dua lap terakhir, dia bersaing ketat dengan Valle. Adrian akhirnya menyelesaikan balapan dengan finis di urutan ke-8, sementara Valle ke-9.

Balapan hari ini dimenangi Coppola. Perez dan Garcia melengkapi podium dengan finis di urutan kedua dan ketiga.


Seri kelima WorldSSP300 akan digelar di Sirkuit San Marino pada 16-18 Juni 2017.

Hasil balapan WorldSSP300 di Sirkuit Doningon Park bisa dilihat di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Daftar Skuad Brasil untuk Copa America 2024: Tanpa Neymar, Ada Paqueta

Internasional
Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Hasil Final dan Daftar Juara MilkLife Soccer Challenge Kudus Series 2 2024

Sports
Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Alasan Pelatih PSM Yakin Portugal Juara Euro 2024

Liga Indonesia
Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Jadwal Euro 2024 Malam Ini, Timnas Perancis dan Belgia Beraksi

Internasional
Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Arema Pertahankan 50 Persen Pemain Lokal dan 2 Asing Musim Lalu

Liga Indonesia
Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com