Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Redding Tercepat, Pedrosa dan Lorenzo Paling Lambat pada Latihan Ke-3

Kompas.com - 20/05/2017, 16:16 WIB

LE MANS, KOMPAS.com - Persaingan sengit terjadi pada menit-menit akhir sesi latihan bebas ketiga (free practice 3/FP3) GP Perancis di Sirkuit Le Mans, Sabtu (20/5/2017).

Pebalap Octo Pramac Racing asal Inggris, Scott Redding, akhirnya keluar sebagai yang tercepat dengan putaran terbaik 1 menit 35,674 detik.

Pebalap Inggris lainnya, Cal Crutchlow (LCR Honda), berada di urutan kedua tercepat. Sementara itu, Jack Miller (EG 0,0 Marc VDS) berada di urutan ketiga.

Tiga pebalap dari tim satelit dengan motor berbeda menjadi penguasa sesi latihan berdurasi 45 menit ini.


Sesi berlangsung di lintasan yang mengering. Namun, beberapa pebalap mengatakan masih belum cukup kering untuk memakai ban slick (untuk lintasan kering) pada awal sesi.

Beberapa pebalap melakukan kesalahan pada menit-menit awal. Danilo Petrucci (Octo Pramac Racing) keluar lintasan dan harus melewati gravel pada awal sesi.


Belum genap 10 menit beralan, Maverick Vinales (Movistar Yamaha MotoGP) juga mengalami masalah motor dan harus kembali ke pit.

Hingga pertengahan sesi, belum ada pebalap yang berhasil melewati catatan terbaik Miller yang dibuat pada FP1, Jumat (19/5/2017), yaitu 1 menit 47,457 detik.

Para pebalap mulai memakai ban slick. Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3) dan Valentino Rossi (Movistar Yamaha MotoGP) turun ke lintasan dengan ban slick.

Sesi tersisa sekitar 18 menit ketika Sylvain Guintoli (Team Suzuki Ecstar) terjatuh di tikungan 3. Guintoli menggantikan Alex Rins (Spanyol) yang cedera pergelangan tangan.


Miller juga terjatuh. Pebalap Australia tersebut kehilangan kendali motor saat melewati tikungan 3.


Ketika sesi tersisa 10 menit, beberapa pebalap mempertajam waktu putarannya. Redding naik ke posisi tercepat dengan 1 menit 38,339 detik.


Tak berselang lama, Zarco terjatuh saat melewati tikungan 11.


Vinales menggeser Redding setelah mencatat putaran 1 menit 37,971 detik, tetapi tidak bertahan lama. Redding kembali naik ke posisi tercepat dengan putaran 1 menit 37,435 detik.

Di bawah empat menit, Crutchlow menjadi yang tercepat dengan 1 menit 36,461 detik.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com