Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manfaat Simulasi Piala Sudirman bagi Marcus Fernaldi

Kompas.com - 14/05/2017, 22:26 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber JUARA

JAKARTA, KOMPAS.com - Pemain spesialis ganda putra nasional, Marcus Fernaldi Gideon, mengaku mendapat keuntungan dengan digelarnya simulasi Piala Sudirman di Hall Pelatnas, Cipayung, Sabtu (13/5/2017).

Menurut dia, simulasi tersebut cukup memberi dia dan sang tandem, Kevin Sanjaya Sukamuljo, atmosfer persaingan pada Piala Sudirman 2017 yang akan berlangsung di Gold Coast, Australia, 21-28 Mei.

"Simulasi ini lumayan membantu kami untuk menghadapi pertandingan sebenarnya pada Piala Sudirman nanti, bagaimana atmosfer persaingannya," tutur Marcus kepada JUARA.

"Secara mental, saya dan Kevin sudah lebih siap karena persiapan kami lebih lama. Jadi, fisik dan mental juga lebih segar dan enak," kata Marcus lagi.

Marcus yang merupakan pemain binaan PB Tangkas Intiland mengaku sempat kewalahan menghadapi turnamen beruntun beberapa waktu lalu.

Setelah menjuarai All England 2017 pada Maret lalu, Marcus/Kevin melanjutkan tren menjadi kampiun pada turnamen India Terbuka dan Malaysia Terbuka dalam tempo dua pekan beruntun.

Laju Marcus/Kevin baru terhenti saat menjalani turnamen Singapura Terbuka yang mulai digelar dua hari setelah hari terakhir Malaysia Terbuka.

Di Negeri Singa, Marcus/Kevin mencapai babak semifinal. Pasangan ganda putra nomor satu dunia itu kalah dari Mathias Boe/Carsten Mogensen (Denmark) dengan skor 21-11, 11-21, 14-21.

"Sebenarnya waktu kami kalah dari Boe/Mogensen bukan berarti mereka istimewa banget. Mereka cuma lebih siap ketimbang kami," kata Marcus.

badmintonindonesia Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo

"Sebelum ke Singapura, kami terus ikut turnamen dan masuk final. Baru selesai turnamen, sudah ikut turnamen lagi. Jadi, agak turun pas di Singapura," ucap Marcus lagi.

Marcus/Kevin menjadi satu dari tiga pasangan ganda putra yang masuk ke skuat Piala Sudirman. Selain mereka, PP PBSI juga menunjuk pasangan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi dan Mohammad Ahsan/Rian Agung Saputro.

Total, Indonesia mengirim 20 wakil yang terdiri dari 10 pemain putra dan 10 pemain putri.

Indonesia akan mengawali perjuangan pada Piala Sudirman dengan menghadapi India, Selasa (23/5/2017). Sehari kemudian, giliran Denmark yang menjadi lawan. (Diya Farida Purnawangsuni)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com