Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marquez Jawab Tantangan Vinales pada Latihan Kedua GP Americas

Kompas.com - 22/04/2017, 03:09 WIB

AUSTIN, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, merespons tantangan Maverick Vinales (Movistar Yamaha MotoGP) dengan menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas kedua GP Americas, Jumat (21/4/2017).

Marquez keluar sebagai yang tercepat pada sesi 45 menit ini setelah memutari Circuit of The Americas (COTA), Austin, dalam 2 menit 4,061 detik.

Rookie dari tim Monster Yamaha Tech3, Johann Zarco, melanjutkan sensasinya musim ini dengan berada di urutan kedua tercepat.

Zarco lebih cepat dari Vinales dan Valentino Rossi (Movistar Yamaha MotoGP) yang berada di urutan ketiga dan keempat tercepat.


Persaingan sudah memanas sejak awal antara Marquez dan Vinales. Mereka bersaing ketat demi mencatat putaran lebih cepat.

Hingga pertengahan sesi, Marquez bertahan sebagai yang tercepat berkat putaran 2 menit 4,632 detik.

Vinales menaikkan standar persaingan dengan menyelesaikan satu putaran dalam 2 menit 4,451 detik. Dia naik memimpin sesi.


Sebagian besar pebalap berada di pit ketika sesi tersisa sekitar 15 menit. Memasuki 10 menit terakhir, para pebalap kembali ke lintasan dengan target mencatat putaran lebih cepat.

Loris Baz (Avintia Racing) terjatuh saat melewati tikungan 1. Dia tidak mengalami cedera serius.

Beberapa saat kemudian, Karel Abraham yang terjatuh di tikungan 11. Pebalap Aspar Team tersebut terjatuh di tengah lintasan. Dia bangun lalu duduk cukup lama di sisi lintasan.


Sementara itu, Rossi naik ke posisi ketiga tercepat ketika sesi tersisa sekitar dua menit. Dia menggeser Dani Pedrosa (Repsol Honda Team) ke posisi keempat.

Memasuki menit terakhir, Zarco membuat kejutan dengan mencatat putaran tercepat dalam 2 menit 4,347 detik .

Namun, Zarco tidak bertahan lama di posisi sebagai pebalap tercepat. Marquez menggesernya setelah menyelesaikan satu putaran dalam 2 menit 4,061 detik.

Sesi berakhir dengan Marquez bertahan sebagai yang tercepat, disusul Zarco, Vinales, serta Rossi.


Para pebalap akan kembali bersaing di lintasan untuk menjadi yang tercepat pada sesi latihan bebas ketiga dan keempat, serta sesi kualifikasi, Sabtu (22/4/2017).

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Indonesia Vs Korea Selatan, Kata Shin Tae-yong soal Insiden Pelemparan Telur

Timnas Indonesia
Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Hasil Grup D Piala Asia U23: Vietnam dan Malaysia Telan Kekalahan

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com