Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kata Rossi dan Marquez soal Keputusan Alonso Balapan Indy 500

Kompas.com - 21/04/2017, 07:50 WIB

AUSTIN, KOMPAS.com - Beberapa waktu lalu, pebalap Formula 1 Fernando Alonso menyatakan tidak akan ikut GP Monaco musim ini yang dijadwalkan berlangsung pada 15-18 Mei.

Pebalap McLaren Honda asal Spanyol tersebut memilih untuk balapan Indy 500 (Indianapolis 500) di Indianapolis Motor Speedway pada akhir pekan yang sama.

Keputusan ini mengejutkan banyak pihak, termasuk dua bintang balap MotoGP, Valentino Rossi (Movistar Yamaha MotoGP) dan Marc Marquez (Repsol Honda Team).

"Keputusan yang mengejutkan karena memang aneh bahwa Alonso tidak akan balapan di Monaco," kata Rossi dalam konferensi pers jelang GP Americas di Circuit of The Americas (COTA), Austin, Kamis (20/4/2017).

"Namun, saya rasa karena situasi dengan motor (F1-nya) yang sedang sulit, dia ingin mencoba sesuatu yang lain," ujar Rossi menambahkan.

Dari tiga seri F1 2017 yang sudah berjalan, Alonso selalu gagal menyelesaikan balapan. Pada seri terakhir di Bahrain, dia dihitung finis di urutan ke-14 karena sudah menyelesaikan 90 persen balapan.

"Keputusan itu memang sulit untuk dimengerti karena Monaco merupakan salah satu lintasan yang bagus dan mungkin dengan McLaren dia bisa mendapatkan hasil yang bagus," kata Marquez.


Baik Rossi dan Marquez juga sama-sama mengakui bahwa aksi Alonso di balapan Indy akan menarik untuk diikuti.

"Akan sangat menarik melihat potensi Alonso di Indy karena balapan akan sangat berbeda, terutama saat kamu balapan di lintasan berbentuk oval," kata Rossi.

Rossi sudah punya pengalamam memacu beberapa mobil balap. Dia pernah merasakan kecepatan mobil Formula 1 milik Ferrari. Dia juga pernah menjajal mobil NASCAR di sirkuit berbentuk oval.

"Saya pernah balapan (di lintasan oval) dengan mobil NASCAR dan itu sangat menarik, tetapi kamu tahu bahwa itu sangat berbeda," ujar dia lagi.

Marquez yakin Alonso akan bisa meraih hasil bagus pada debutnya di Indy 500.

"Indy 500 merupakan balapan yang sulit dimengerti dari luar (balapan). Kamu harus sangat beruntung, slipstream-nya sangat aneh. Namun, Alonso punya kemampuan," kata Marquez.

"Dengan bakat yang dia punya, saya rasa dia akan sangat cepat," ujar pemilik tiga gelar juara dunia MotoGP tersebut menambahkan.

Rossi, Marquez, dan para pebalap MotoGP lainnya saat ini berada di Austin. Mereka akan mengikuti GP Americas di Circuit of The Americas (COTA), 21-23 April.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com