Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persaingan Putaran Kedua Proliga 2017 Dimulai di Gresik

Kompas.com - 02/03/2017, 22:58 WIB
Hamzah Arfah

Penulis

GRESIK, KOMPAS.com – Pertarungan di kategori putra maupun putri dalam Proliga 2017, diprediksi bakal kian sengit di putaran kedua yang mulai digelar di Gresik, Jawa Timur, pada Jumat-Minggu (3-5/3/2017).

Total ada sebanyak 12 pertandingan yang bakal diselenggarakan di GOR Tridharma, Gresik, dalam rentang tiga hari tersebut. Lima pertandingan di kategori putra dan tujuh laga di sektor putri, termasuk laga bagi tuan rumah, tim putri Gresik Petrokimia.

“Memasuki tahun yang ke-16 ini, kemenangan sangat penting bagi klub peserta Proliga tahun ini. Karena kemenangan menjadi penilaian pertama dalam penentuan peringkat, berbeda dengan edisi sebelumnya yang ditentukan oleh poin atau nilai,” ujar Direktur Proliga Hanny S. Sukarti, Kamis (2/3/2017).

Dalam peraturan baru Federasi Bola Voli Internasional (FIVB), jumlah kemenangan menjadi penentu utama dalam penyusunan peringkat. Misal, ada tim yang memiliki poin 7 dengan dua kemenangan, sedangkan tim lain memperoleh 6 poin dengan tiga kemenangan, maka peringkat lebih tinggi diberikan kepada tim yang memperoleh kemenangan tiga kali.

“Ada peraturan baru ini, membuat tim tidak hanya ingin segera meraup poin tapi juga kemenangan. Sehingga bisa dipastikan persaingan akan lebih seru dan menarik, lebih-lebih di putaran kedua yang dimulai di Gresik ini,” kata dia.

Guna lebih menghidupkan persaingan, para kontestan Proliga 2017 juga diberikan kebebasan dalam mengganti para pemain yang dianggap kurang mumpuni selama menjalani putaran kedua, pada masa jeda turnamen selama tiga pecan kemarin.

“Dalam putaran kedua seluruh tim diwajibkan sudah memiliki pemain asing, minimal satu dan maksimal dua pemain. Dengan setiap tim diperbolehkan mengganti tiga pemainnya, termasuk satu pemain asing,” tutur Hanny.

Melihat ketatnya persaingan, tim putri Gresik Petrokimia berambisi memenangi semua pertandingan yang bakal dilakoni. Yakni, menghadapi Jakarta PGN Popsivo Polwan di hari pertama pada Jumat (3/3/2017) malam, dan kontra Batam Sindo BVN pada Minggu (5/3/2017) malam.

“Kami harus bisa memenangi pertandingan atas Popsivo dan Batam, karena kemenangan dari dua pertandingan itu akan mengatrol posisi tim di klasemen sementara, serta membuka peluang lolos ke babak final four,” ucap manajer tim putri Gresik Petrokimia, Sasono Handito.

Hingga putaran pertama berakhir. Tim putri Gresik Petrokimia masih terpaku di urutan kelima, di bawah Jakarta Elektrik PLN, Jakarta PGN Popsivo Polwan, Jakarta Pertamina Energi, dan juga Bandung BJB.

“Kalau sampai tidak bisa menang dalam dua pertandingan di kandang sendiri, peluang untuk bisa lolos ke final four akan cukup berat, karena harus menunggu hingga seri terakhir di Malang (seri VI, tanggal 17 hingga 19 Maret 2017),” kata Sasono.

Untuk dapat membuka kesempatan memenangi dua pertandingan di kandang sendiri, tim putri Gresik Petrokimia sudah melakukan serangkaian evaluasi dan persiapan menghadapi putaran kedua. Persiapan itu dilakukan pada jeda turnamen selama tiga pekan.

“Selama jeda turnamen kemarin, tim sudah melakukan serangkaian persiapan dan tentunya evaluasi selama berlaga di putaran pertama. Termasuk, lebih memadukan kekompakan tim serta variasi permainan,” ujar Sasono.

Guna memperkuat permainan, manajemen tim putri Gresik Petrokimia juga sudah menambah amunisi asingnya dengan mendatangkan Veronica Angeloni asal Italia, yang sebelumnya bermain bersama klub Prancis, Saint Raphael. Sebelumnya, tim putri Gresik Petrokimia hanya menggunakan tenaga open spiker Hayley Spelman dari Amerika Serikat.

“Veronica sendiri sudah gabung dengan kami sejak putaran pertama, tapi itu di pertandingan terakhir pada seri di Batam, sehingga masih belum padu. Tapi setelah serangkaian persiapan selama jeda turnamen kemarin, ia saya lihat sudah banyak kemajuan dan mulai menyatu dengan tim,” ucap dia.

Dalam pertandingan yang berlangsung selama tiga hari ini, panitia pelaksana pertandingan (Panpel) menyediakan sebanyak 3000 lembar tiket ekonomi dan 500 lembar tiket VIP setiap harinya. Dengan tiket ekonomi dilabeli seharga Rp50 ribu, dan tiket VIP seharga Rp100 ribu untuk setiap lembarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com