Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemain Persija Terancam Tak Ikut Pilkada Jakarta

Kompas.com - 13/02/2017, 22:27 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Pemain tim Persija Jakarta yang saat ini mengikuti turnamen pramusim Piala Presiden 2017 Grup II di Malang, Jawa Timur belum ada rencana kembali ke Jakarta untuk menyalurkan hak pilihnya pada pemilihan umum kepala daerah (pilkada) pada Rabu (15/2).

"Kita semua tetap di Malang. Hingga saat ini belum ada info soal pemain yang mau pulang ke Jakarta untuk ikut pilkada," kata media officer Persija, Moses Sousa saat dikonfirmasi dari Jakarta, Senin.

Tim yang berjuluk Macan Kemayoran banyak diperkuat oleh pemain asli Jakarta, antara lain pemain senior Amarzukih, penjaga gawang Andritany Ardiyasa, pemain muda Ryuji Utomo hingga Rezaldi Hehanusa.

Jika dilihat dari jadwal pertandingan Grup II, Persija yang berpeluang lolos ke babak dua Piala Presiden 2017 akan kembali menjalani pertandingan di Stadion Kanjuruhan, Malang, Kamis (16/2) atau sehari setelah pilkada DKI Jakarta berlangsung.

Kondisi ini jelas cukup berat bagi pemain Persija untuk meninggalkan tim. Apalagi pemain yang mempunyai hak pilih ini merupakan pilar tim Macan Kemayoran. Apalagi pertandingan melawan Bhayangkara FC ini merupakan babak penentuan.

Anak asuh Stefano "Teco" Cugurra ini berada diposisi dua klasemen Grup II dengan nilai empat poin dari dua pertandingan. Raihan ini sama dengan pemuncak klasemen sementara yaitu Arema FC. Untuk posisi tiga ada Bhayangkara FC dengan tiga poin dan PS TNI dengan nol poin.

Jika mampu mengalahkan Bhayangkara FC, tim Macan Kemayoran dipastikan lolos ke babak kedua. Kondisi tersebut jelas diluar dugaan karena tim yang baru dibangun menjelang turnamen Piala Presiden ini sebelumnya hanya akan mencoba pemain yang dimiliki.

Pembentukan tim Persija bisa terbilang terlambat jika dibandingkan dengan peserta Piala Presiden yang lain terutama yang satu grup yaitu tuan rumah Arema FC, Bhayangkara FC dan PS TNI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com