Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kawasaki Racing Team Siap Pertahankan Titel Superbike

Kompas.com - 10/02/2017, 15:45 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Kawasaki

BARCELONA, KOMPAS.com - Kawasaki Racing Team (KRT) meluncurkan skuat mereka untuk Kejuaraan Dunia Superbike (Superbike World Championship/WSBK) 2017, di Barcelona, Spanyol, Kamis (9/2/2017) waktu setempat.

KRT masih mengandalkan duo pebalap asal Inggris Raya, Jonathan Rea dan Tom Sykes. Dengan menunggangi motor Kawasaki ZX-10R, mereka akan bersaing dengan tim pabrikan lain yakni Honda, Yamaha, Ducati, dan Aprilia.

Rea adalah pemegang gelar juara dunia Superbike dalam dua tahun terakhir. Musim lalu, dia menduduki urutan pertama klasemen dengan raihan 498 poin.

Pria 30 tahun itu menyatakan siap mencetak sejarah dengan meraih titel Superbike untuk kali ketiga secara beruntun.

"Setelah merayakan kejuaraan tahun lalu, saya harus mulai fokus lagi pada sesi tes. Kami sudah melakukan hal produktif saat pramusim dan saya sangat bersemangat menghadapi musim baru," kata Rea.

Hal senada juga diungkapkan oleh Sykes, rekan setim Rea yang sudah berkecimpung di kancah Superbike sejak 2008.

Pada klasemen akhir Superbike tahun lalu, Sykes persis berada di bawah Rea dengan memperoleh 424 poin.

"Ada banyak pekerjaan dan persiapan menjelang musim baru," tutur Sykes.

"Saya telah mencoba hal paling sulit saat musim dingin untuk beradaptasi dengan motor. Saya ingin memulai balapan dengan baik saat seri pertama di Australia," ucap dia.


Sykes, yang setahun lebih senior dari Rea, pernah menjadi juara Superbike bersama Kawasaki pada 2013.

Sebelum membela Kawasaki, Sykes pernah tergabung di tim Suzuki dan Yamaha.

KRT akan menjalani sesi pramusim terakhir di Sirkuit Phillip Island, Australia, sebelum menghadapi seri balapan pertama Superbike 2017 di tempat yang sama pada 24-26 Februari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com