Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atlet Panahan Tolak Pelatnas SEA Games

Kompas.com - 06/02/2017, 22:50 WIB

SAMARINDA, Kompas.com  - Atlet panahan asal Kalimantan Timur Nanang Mujiono mengundurkan diri dari panggilan mengikuti pemusatan latihan nasional proyeksi SEA Games 2017, padahal dia satu-satunya atlet Kaltim yang berpeluang masuk tim nasional.

Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Panahan Indonesia (Perpani) Kaltim Hanafiah di Samarinda, Senin, mengatakan Nanang Mujiono merupakan satu dari tiga atlet Kaltim yang dinyatakan lolos mengikuti program nasional tersebut.

Sementara dua atlet panahan Kaltim lainnya, yakni Suryono Ali dan M Nur harus terdepak dari seleksi, seiring adanya kebijakan baru soal penetapan jumlah atlet pelatnas dari 24 menjadi 16 orang.

"Hanya Nanang yang lolos pelatnas, tapi sayangnya Nanang kemungkinan tidak berangkat memenuhi panggilan itu. Ketika kami tanyakan alasannya, Nanang menyebut persoalan keluarga," jelas Hanafiah.

Sesuai surat dari Pengurus Besar Perpani, Nanang Mujiono sudah harus bergabung dengan pelatnas yang berlangsung di Cibubur pada 9 Februari.

Namun, karena Nanang sudah menyatakan tidak bersedia memenuhi panggilan itu, Perpani Kaltim mencarikan pengganti atlet lain yang punya spesialisasi di nomor compound sesuai dengan kriteria Nanang.

"Sebenarnya kami mengusulkan Suryono Ali sebagai pengganti Nanang, tapi ternyata dia juga tidak bersedia mengikuti pelatnas tersebut. Terpaksa untuk pelatnas kali ini Kaltim tidak punya wakil lagi," tegas Hanafiah.

Ia cukup memahami situasi dan kondisi pelatnas saat ini, sehingga banyak atlet yang punya kesempatan gabung tetapi malah melewatkanya. Alasan utama tentunya kesejahteraan. Sementara fasilitas pelatnas di Cibubur masih jauh dari memadai. "Dulu orang masuk pelatnas itu merasa bangga dan senang, karena semuanya bisa terpenuhi, tapi sekarang malah gaji atletnya sering terlambat," ujar Hanafiah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ANTARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com