Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Irene Kharisma Ingin Cetak Sejarah pada Kejuaraan Dunia Catur

Kompas.com - 02/02/2017, 17:23 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Pecatur wanita nasional, Irene Kharisma Sukandar, akan berjuang dalam Kejuaraan Dunia Catur Wanita di Teheran, Iran, pada 10 Februari hingga 5 Maret 2017.

Untuk tahun ini, kejuaraan dunia bakal diikuti 64 pecatur wanita yang merupakan hasil kualifikasi di empat benua. Rinciannya adalah 28 wakil Eropa, delapan wakil Amerika, 12 wakil Asia, dan tiga wakil Afrika.

Bagi Irene, ini adalah kejuaraan dunia keduanya. Sebelumnya, dia pernah berpartisipasi pada Kejuaraan Dunia Catur Wanita di Sochi, Rusia, Maret 2015.

Kini, pada usianya yang ke-24 tahun, Irene tentunya semakin matang. Terlebih lagi, dia sempat dilatih oleh pecatur wanita kelas dunia, Susan Polgar, saat kuliah pasca-sarjana di Webster University, Amerika Serikat.

"Saya lebih percaya diri ketimbang kejuaraan dunia dua tahun lalu. Saya akan mencoba untuk rileks dan berupaya sekeras mungkin," ucap Irene saat sesi konferensi pers di Hotel Grand Sahid, Jakarta, Rabu (1/2/2017).

Pada kejuaraan dunia sebelumnya, Irene merupakan unggulan ke-39. Namun, dia tersingkir pada putaran pertama dari pecatur Georgia, Salome Melia.

Untuk tahun ini, Irene ingin menjadi pecatur wanita Indonesia pertama yang lolos hingga putaran kedua kejuaraan dunia. Perjuangan itu tentunya tak mudah.

Sebab, pada putaran pertama, dia akan menghadapi pecatur Qatar kelahiran China, Zhu Chen.

Wanita 41 tahun itu adalah pecatur unggulan ke-33 dan pernah meraih medali emas olimpiade catur 1998, 2000, dan 2002.

Meski demikian, Irene tetap bersikap optimistis. Ia mengaku telah mempelajari berbagai teknik dan sudah memprediksi lawannya tersebut.

Selama dua tahun terakhir, Irene juga telah mengikuti 13 turnamen internasional dengan hasil yang selalu bagus dan stabil.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com