Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chico ke Semi Final Hadapi Malaysia

Kompas.com - 11/11/2016, 22:25 WIB

BILBAO, Kompas.com - Chico Aura Dwi Wardoyo sukses melangkah ke semifinal Kejuaraan Dunia Junior (WJC) 2016 untuk bertemu unggulan dua dari Malaysia, Lee Zii Jia.

Di perempat final yang digelar pada Jum’at (11/11) siang waktu setempat, Chico berhasil menundukkan wakil Singapura, Zin Rei Ryan Ng. Menghadapi unggulan delapan itu, Chico berhasil menerapkan strateginya. Ia berhasil unggul 11-9 di interval. Sempat kehilangan empat angka beruntun dan balik tertinggal 17-18, Chico akhirnya mampu meraih empat angka berikutnya. Ia menang 21-18 di gim pertama.

Di game kedua, atlet yang resmi bergabung bersama Pelatnas di pertengahan tahun ini terlihat lebih tenang. Ia bisa mengombinasikan penempatan bola yang dipadu dengan netting serta smes-smes keras. Chico pun menutup laga dengan 21-14.

“Di game pertama itu saya sendiri memang sempat kehilangan fokus, terutama setelah interval. Tetapi akhirnya saya bisa kembali fokus ke pertandingan dan akhirnya menang di game pertama. Kalau di game kedua, saya hanya mencoba untuk menerapkan pola permainan saya, dan ini berhasil,” ujar Chico usai laga.

Di semifinal yang akan digelar besok (12/11), Chico sudah dinanti oleh wakil Malaysia, Lee Zii Jia. Unggulan kedua ini melaju setelah membungkam atlet berbakat dari Perancis, Toma Junior Popov dengan 21-12 dan 21-18.

Pertemuan Chico dan Lee di semifinal nanti akan menjadi pertemuan ketiga mereka. Di dua laga awal, Chico selalu dipaksa mengakui keunggulan Lee, dimana pertemuan terakhir mereka terjadi pekan lalu di Bilbao Arena. Chico gagal menyumbang angka untuk tim merah putih usai mengakui keunggulan Lee dengan 15-21 dan 11-21.

“Zii Jia ini pemain yang cerdas, ini yang membuat saya kesulitan untuk mengalahkan dia di dua pertemuan terakhir. Semoga di semifinal besok saya bisa mengeluarkan semua kemampuan terbaik saya, dan belajar lagi dari permainan saya lawan dia sebelumnya,” pungkas Chico.

Saat berita ini diturunkan, wakil Indonsia di nomor ganda putri, Jauza Fadhila Sugiarto/Yulfira Barkah tengah bertarung melawan wakil Korea, Seong Ah Yeong/Seong Na Yeong. Sementara itu, Andika Ramadiansyah/Rinov Rivaldy akan melawan Fan Qiuyue/Xiangyu Ren dari Tiongkok

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com