Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djokovic Robek Kaus pada Semifinal AS Terbuka

Kompas.com - 10/09/2016, 07:19 WIB

NEW YORK, KOMPAS.com - Petenis Serbia, Novak Djokovic, merobek kausnya setelah kehilangan set ketiga saat mengadapi Gael Monfils (Perancis) pada babak semifinal AS Terbuka, Jumat (9/9/2016) sore waktu setempat (Sabtu dini hari WIB).

Djokovic akhirnya memenangi laga yang berlangsung di USTA Billie Jean King National Tennis Center, New York, tersebut dengan 6-3, 6-2, 3-6, 6-2.

"Lembab," jawab Djokovic ketika diminta menggambarkan pertandingan yang baru dijalani. Pertandingan 2 jam 32 menit ini memang berlangsung dalam tingkat kelembaban yang tinggi.

Monfils tidak bisa berbuat banyak pada dua set pertama. Djokovic memenangi dua set ini dalam 65 menit.

Pada awal set ketiga, Monfils langsung kehilangan servis pada gim pembuka. Para penonton mulai menyoraki dia karena tampil tidak sesuai harapan.

Setelah tertinggal 0-2, Monfils di luar dugaan bisa bangkit dan langsung memenangi lima gim secara beruntun.

Djokovic mendapat satu gim sebelum Monfils memenangi set ini. Djokovic merobek kausnya saat berjalan kembali ke kursi.

Ayah satu anak ini lalu mendapat perawatan medis di bahu yang memang jadi keluhannya pada turnamen ini.

"Saya juga terus bertanya kepada diri sendiri, mengapa melakukan hal itu," jawab Djokovic yang langsung disambut tawa penonton, ketika ditanya mengapa merobek bajunya.

"Tidak ada jawaban untuk pertanyaan seperti ini. Kadang kamu memang tidak akan menemukan jawaban untuk pertanyaan seperti itu," ujar Djokovic menambahkan.

Djokovic kembali mendapat perawatan di bahunya ketika unggul 3-1 pada set ketiga. Saat kembali bermain, dia mengalami kesulitan melakukan pukulan forehand.

Djokovic bertahan dan akhirnya memenangi pertandingan yang membawanya makin dekat dengan gelar ketiga AS Terbuka setelah 2011 dan 2015.

Djokovic kini menunggu lawan yang akan dihadapi pada babak final yakni antara Stan Wawrinka (Swiss) dan Kei Nishikori (Jepang).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

3 Fakta Menarik Juventus Juara Coppa Italia, Allegri-Bianconeri Terbanyak

Liga Italia
Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Hasil Atalanta Vs Juventus: Gol Vlahovic Bawa Bianconeri Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Hasil Brighton Vs Chelsea, Cole Palmer Bawa The Blues Menang, Naik Peringkat

Liga Inggris
Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas Mempunyai Kontribusi Besar Antar Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Hasil Man United Vs Newcastle: Drama 5 Gol dan Roket Diallo, MU Menang

Liga Inggris
Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Link Live Streaming Juventus Vs Atalanta, Kick-off 02.00 WIB

Liga Italia
DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

DXI 2024 Hadirkan Community Camp untuk Lintas Hobi Pecinta Alam

Olahraga
Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Kemenpora Gelar Lokakarya Pembinaan Olahraga Prestasi

Olahraga
Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Beri Sinyal Hijau bagi Pemain Keturunan Gabung Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Hasil Madura United Vs Borneo FC: Gol Penalti Jaja, Madura United Menang

Liga Indonesia
Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Final Coppa Italia, Juve Yakin Bisa Bawa Pulang Trofi

Liga Italia
Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Como 1907 Mencari Pemain Siap Tempur di Serie A

Liga Italia
Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Pelatih Persib Tanggapi Jeda Singkat Semifinal Championship Series

Liga Indonesia
Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Kian Dekat dengan Gelar, Guardiola Minta Pemain Man City untuk Tenang

Liga Inggris
LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

LaLiga Hadir untuk Masa Depan Sepak Bola Indonesia

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com