Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dengarkan Musik dan Menonton Film, Kiat Sri Wahyuni Jaga Fokus

Kompas.com - 07/08/2016, 15:32 WIB
Pipit Puspita Rini

Penulis

Laporan langsung Pipit Puspita Rini dari Rio de Janeiro, Brasil. 

RIO DE JANEIRO, KOMPAS.com - Sri Wahyuni menjadi atlet Indonesia pertama yang mempersembahkan medali di Olimpiade Rio 2016. Lifter berusia 21 tahun itu meraih medali perak dari kelas 48 kg putri.

Sebelum berangkat ke Brasil untuk mengikuti Olimpiade Rio 2016, atlet bernama lengkap Sri Wahyuni Agustiani sudah tahu ada tanggung jawab besar yang dia emban.

Dia pun menjawab tanggung jawab itu dengan mempersempahkan medali perak, Sabtu (6/8/2016), yang juga merupakan medali pertama bagi Indonesia pada Olimpiade Rio 2016.

Ketika ditanya apakah merasa terbebani dengan tanggung jawab tersebut, Yuni dengan tegas menjawab tidak. Dia juga tidak merasa tegang ketika harus bersaing dengan para pesaing.

"Deg-degan pasti ada, tetapi biasa saja. Ini kan sudah jadi tugas atlet. Saya tidak pernah takut sama lawan. Saya takutnya justru pada diri sendiri," kata Yuni.

Yuni tidak memungkiri bahwa ketika akan bertanding, rasa takut itu sempat muncul. Namun, dia segera mengatasinya dengan terus mengingat bahwa apa yang dia lakukan ini demi Indonesia.

Atlet asal Bekasi, Jawa Barat, ini juga punya cara khusus untuk menjaga fokus dan menenangkan diri.

"Saya lebih senang berada di kamar, nonton film atau mendengarkan musik. Saya juga suka nonton sinetron," ucap Yuni disertai tawa.

Soal pilihan musik, Yuni mengaku punya banyak pilihan. "Saya suka mendengarkan musik religi, dangdut, pokoknya semua deh," ucap penyuka film aksi ini.

Yuni meraih medali perak setelah berhasil meraih total angkatan 92 kg (85 kg snatch + 107 kg clean & jerk).

Medali emas jatuh ke tangan lifter Thailand, Sopita Tanasan, yang meraih total angkatan 200 kg (92 kg snatch + 108 kg clean & jerk).

Kompas TV Lifter Sri Wahyuni Hadiahi Indonesia Medali Perak
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Jadwal Spain Masters 2024, 6 Wakil Indonesia Berburu Tiket Semifinal

Badminton
Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Zohri dan Odekta Lolos Olimpiade Paris 2024, Indonesia Sudah Punya 9 Wakil

Sports
Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Jadwal Liga 1 Akhir Pekan: PSM Vs Borneo, Bali United Vs Persija

Liga Indonesia
Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Raih Gelar Liga Champions hingga Piala Dunia, Messi Tak Punya Mimpi Lagi di Sepak Bola

Internasional
Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Hasil Spain Masters 2024: Rehan/Lisa Menangi Duel Merah Putih, 6 Wakil Indonesia ke QF

Badminton
Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Bali United Vs Persija, Ada Permintaan untuk Suporter Bali United

Liga Indonesia
Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Sandro Tonali Didakwa 50 Kali Melanggar Aturan Judi FA dalam 3 Bulan

Liga Inggris
Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Shin Tae-yong Ungkap Timnas Indonesia Akan Tambah Amunisi Baru

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Shin Tae-yong Yakin Level Timnas Indonesia Akan Terus Berkembang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com