Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Pebalap Terkena Penalti, Giovinazzi Tempati "Pole Position" GP2 Jerman

Kompas.com - 31/07/2016, 15:19 WIB

HOCKENHEIM, KOMPAS.com - Tiga pebalap terkena penalti pada balapan pertama (feature race) GP2 Jerman di Hockenheimring, Sabtu (30/7/2016).

Artem Markelov (Russian Time) terkena penalti turun lima posisi start pada balapan kedua (sprint race), Minggu (31/7/2016).

Markelov terbukti bersalah karena menyebabkan terjadinya insiden dengan Jordan King (Racing Engineering) di tikungan 6 lap ke-7.

Hukuman yang sama diterima Danil de Jong (MP Motorsport). Pebalap Belanda tersebut terbukti bersalah atas insiden tabrakan dengan Sean Gelael (Pertamina Campos Racing) di tikunagn 6 lap ke-9.

Karena sama-sama tidak bisa menyelesaikan balapan pada feature race, kedua pebalap tersebut akan mengawali sprint race dari pit lane.

Pebalap ketiga yang mendapat penalti adalah Pierre Gasly (Prema Racing). Pebalap Perancis ini finis di urutan ketiga pada feature race.

Dia dikenai penalti karena saat balapan tidak ada alat pemadan kebakaran di mobil nomor 21 miliknya.

Atas pelanggaran tersebut, hasil balapam Gasly dihapus. Raffaele Marciello (Russian Time) yang finis di posisi keempat kini naik ke urutan ketiga.

Gasly akan mengawali sprint race dari posisi paling belakang. Keputusan ini juga otomatis mengubah posisi start beberapa bepalap di depan.

Pebalap yang finis delapan besar pada feature race akan mengawali sprint race dengan urutan posisi start terbaik.

Pebalap yang finis di urutan ke-8 pada feature race akan menjadi pole-setter pada sprint race. Pebalap yang finis di urutan ke-7 akan start dari posisi ke-2 sprint race.

Pemenang feature race akan menempati posisi start ke-8 pada sprint race.

Rekan satu tim Gasly, Antonio Giovinazzi, akan menjadi pole-setter pada sprint race. Pebalap Italia ini sebenarnya finis di urutan ke-9. Dengan dicabutnya hasil Gasly, dia naik ke urutan ke-8.

Sprint race GP2 Jerman akan berlangsung Minggu (31/7/2016) mulai pukul 10.25 waktu setempat (15.25 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Legenda MU Ryan Giggs Beri Nasihat kepada Pemain Muda di Indonesia

Internasional
Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Persib Vs Bali United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Ryan Giggs Sapa Fan Man United di Indonesia, Sebut Bakso dan Sate

Internasional
PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

PUBG Mobile dan SSC North America Berkolaborasi, Hadirkan Mobil Sport Tercepat Dunia

Sports
Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Hasil Thailand Open 2024, Rinov/Pitha Harus Puas Sampai Semifinal

Sports
Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Tiga Alasan Persib Bisa ke Final Championship Series dan Akhiri Tren Lawan Bali United

Liga Indonesia
Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Allegri Dipecat Juventus, Terima Kasih dari Pria Perancis dan Anak Legenda Milan

Liga Italia
Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com