Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mitch Evans Amankan Satu Poin, Sean Gelael Tidak Beruntung

Kompas.com - 24/07/2016, 01:00 WIB

BUDAPEST, KOMPAS.com - Pebalap tim Pertamina Campos Racing yang didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia, Mitch Evans (Selandia Baru), finis di urutan ke-10 pada balapan pertama (feature race) GP2 Hongaria di Hungaroring, Sabtu (23/7/2016).

Dengan hasil tersebut, Evans berhak atas tambahan satu poin. Dia kini mengoleksi total 71 poin dan berhak menempati posisi keenam klasemen sementara pebalap.

Sementara itu, rekan satu tim Evans dari Indonesia, Sean Gelael, harus menerima kenyataan pahit dengan finis di urutan ke-22 atau terakhir.

Sean sempat bersenggolan dengan Jimmy Eriksson (Arden International) pada lap ketiga, yang membuat ban kanan belakangnya pecah. Dia harus masuk pit untuk mengganti ban.

Pebalap 19 tahun tersebut kehilangan banyak waktu dan tertinggal satu putaran.

"Saya sudah berupaya keras untuk tidak membuat kesalahan. Namun, sundulan mobil Eriksson membuat ban mobil saya pecah dan harus masuk pit. Mudah-mudahan pada sprint race saya mendapatkan balapan yang lebih ideal dan meraih hasil bagus," kata Sean.

Balapan 36 putaran ini akhirnya dimenangi Pierre Gasly (Prema Racing). Buat Gasly, ini merupakan kemenangan keduanya musim ini setelah dua pekan lalu memenangi feature race GP Inggris di Sirkuit Silverstone.

Rekan satu tim Gasly, Antonio Giovinazzi, finis di urutan kedua. Pebalap yang juga didukung Jagonya Ayam KFC Indonesia ini naik ke urutan kedua selepas start dan berhasil mempertahankan posisinya hingga finis.

Gasly dan Giovinazzi saat ini menguasai klasemen dengan berada di urutan pertama dan kedua. Gasly memimpin dengan 103 poin, sementara Giovinazzi mengoleksi 96 angka.

Persaingan para pebalap GP2 Series akan berlanjut pada sprint race, Minggu (24/7/2016), mulai pukul 10.25 waktu setempat (15.25 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com