Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Start dari Posisi Paling Belakang, Ali Adrian Finis di Urutan Ke-4

Kompas.com - 18/07/2016, 08:05 WIB

ARAGON, KOMPAS.com - Pebalap muda Indonesia, Ali Adrian, finis di urutan keempat pada balapan RFME Campeonato de Espana di Sirkuit MotorLand Aragon, Minggu (17/7/2016).

Adrian yang turun di kelas Superstock Open mengawali balapan dari posisi start paling belakang atau ke-33. Dia mengalami masalah dengan motor saat sesi kualifikasi, Sabtu (16/7/2016).

"Sebenarnya saya kurang senang dengan balapan tadi. Setelah start, saya sudah bisa melewati banyak pebalap saat tiba di tikungan 1. Terus ada yang menyenggol saya, dan saya keluar jalur," kata Adrian.

"Pas masuk jalur lagi, saya kehilangan beberapa posisi. Saya mulai maju lagi, lalu di tikungan 3 pebalap di depan saya jatuh. Saya harus mengerem, keluar jalur, dan kehilangan beberapa posisi lagi," ujarnya menambahkan.

Balapan 13 putaran ini berjalan di cuaca yang sangat panas. Suhu udara saat balapan adalah 38 derajat Celcius dan suhu aspal mencapai 55 derajat Celcius.

Sebelum balapan, Adrian mendapat pesan dari menajernya, David Garcia, untuk tidak terlalu memaksa pada putaran-putaran awal supaya tidak cepat kehabisan ban.

"Pada putaran-putaran awal yang penting saya bisa tetap berada di rombongan depan. Enam putaran terakhir baru gas pol banget. Makanya lap time enam putaran terakhir saya lebih bagus dari tujuh yang pertama," ujar anak kedua dari empat bersaudara tersebut.

Adrian juga mengaku mendapat banyak pelajaran dari ikut balapan lokal di Spanyol ini, terutama soal riding style atau gaya balapan.

"Riding style saya masih sering salah, jadi hasilnya belum maksimal. Makanya, kadang setting motor terasa aneh, terus ban habis lebih cepat. Nanti di Almeria akan dibenerin," kata Adrian.

Selama di Spanyol, Adrian tinggal di Circuito de Almeria, salah satu sirkuit milik Garcia. Setelah balapan di Aragon, malamnya Adrian langsung kembali ke Almeria yang berjarak tujuh jam perjalanan dengan mobil.

Adrian akan langsung berlatih lagi pada Senin (18/7/2016) pagi waktu setempat di Almeria.

"David bilang sih istirahat dulu enggak apa-apa, tetapi saya pilih latihan saja. Saya bisa istirahat di mobil saat perjalanan ke Ameria," ucapnya lagi.

Adrian saat ini ikut CEV International Championship nomor Moto2 European Champioship. Dia akan turun pada seri keenam di Sirkuit Algarve, Portugal, 25-28 Agustus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com