Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mencari "Local Hero" Saat Indonesia Jadi Tuan Rumah MotoGP

Kompas.com - 22/03/2016, 11:58 WIB
Anju Christian

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengapresiasi kemenangan dua pebalap Indonesia, Gerry Salim dan Andi Gilang, di Qatar akhir pekan ini. Diharapkan, keduanya bisa terus unjuk gigi saat Indonesia menjadi tuan rumah MotoGP.

Gerry menempati posisi pertama pada balapan pertama Seri II Asia Talent Cup (ATC) 2016 di Sirkuit Losail, Sabtu (19/3/2016). Adapun Andi Gilang ambil giliran naik podium pada balapan kedua, Minggu (20/3/2016).

Kemenangan ini mengokohkan Gerry Salim di posisi puncak klasemen sementara. Andi Gilang mengekor di posisi kelima, sedangkan pebalap Indonesia lainnya, Irfan Ardiansyah, peringkat kesembilan.

Menurut Menpora, Gerry dan Andi tidak boleh puas dengan prestasi saat ini.

"Saya ikut merasa bangga atas prestasi ini, Selamat kepada Gerry Salim dan Andi Farid. Semoga, prestasi yang sudah dicapai ini dapat ditingkatkan ke jenjang balap. yang lebih tinggi," kata Imam, Senin (21/3/2016) malam.

Imbauan Imam bukan tanpa alasan. Indonesia tengah berjuang untuk menggelar MotoGP 2017, 2018, dan 2019. Dia berharap agar Indonesia tidak cuma menjadi panggung untuk pebalap asing.

“Talenta-talenta yang ada ini diharapkan bisa menjadi local hero saat Indonesia menjadi tuan rumah Moto GP. Kita harus dukung mereka semua untuk bisa mengharumkan nama bangsa Indonesia di dunia," tutur dia.

Terkait tuan rumah MotoGP, pemerintah masih melakukan negosiasi dengan Dorna Sports sebagai pemegang hak siar MotoGP. Sirkuit Sentul yang digadang-gadang sebagai venue, telah ditolak oleh Presiden Joko Widodo.

Kompas TV Sirkuit Sentul Gelar MotoGP Seri 2017
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com