Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Maskot Asian Games Direvisi Tanpa Sayembara

Kompas.com - 31/12/2015, 17:20 WIB
 

JAKARTA, Kompas.com - Menpora Imam Nahrawi bersama Kepala badan Ekonomi Kreatif, Triawan Munaf sepakat untuk merevisi gambar maskot Asian Games 2018 mendatang.
 
Gambar maskot Asian Hames 2018 yang diberi nama Drawan mendapat keritik secara luas dari masyarakat melalui media sosial setelah diluncurkan pada Minggu (27/12/2015) lalu. Kritik menyebut gambar tersebut snagat sederhana dan ketinggalan jaman.
 
Saat bertemu dengan Triawan Munaf, Kamis (31/12/2015),  Menpora Imam Nahrawi didampingi Deputi Bidang Pemberdayaan Pemuda Yuni Poerwanti, Deputi Bidang Pengembangan Pemuda Sakhyan Asmara dan Deputi Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Gatot S Dewa Broto.
 
Dalam pertemuan ini, Triawan Munaf menyampaikan tawaran untuk revisi terhadap Maskot Asian Games 2018 yang mendapat banyaknya respon dari masyarakat usai di launching pada (27/12) lalu.
 
Seperti pendapat publik luas baik netizen mau pun melalui media massa, Triawan juga menyayangkan gambar maskot untuk event sebesar Asian Games sangat sederhana sekali. Menpora dan Pak Triawan setuju diperlukan revisi terhadap mascot tersebut, namun keduanya juga sepakat untuk tidak di sayembarakan.

Faza Meonk Contoh remake Drawa oleh desainer lain

"Pak Triawan akan mengundang beberapa pihak terkait yang ahli dan profesional di bidang desain logo dan maskot, ada seleksi terbatas di antara mereka dan dalam waktu dua bulan paling lama akan selesai," kata Deputi Bidang Harmonisasi dan Kemitraan Gatot S Dewa Broto usai mendampingi Menpora.
 
Menurut Gatot, Menpora mengaku menerima atas usualan dari pihak Badan Ekonomi Kreatif. "Beliau positif atas uluran tangan Pak Triawan tersebut, minggu depan akan mulai rapat membahas hal itu," tambahnya.
 
Menpora memang sudah menyampaikan akan melibatkan pihak-pihak profesional yang kompeten di bidang desain grafis untuk mensetting ulang maskot Asian Games 2018. "Kita akan setting ulang gambar maskot Asian Games dengan para profesional yang ahli  di bidang desain dengan tidak menghilangkan Drawan nya (Cendrawasih) semisal Cendrawasih ala 2018 dengan sentuhan yang lebih baik," tutur Menteri asal Bangkalan, Madura ini.
 
"Saya bersyukur begitu besar respon publik terkait dengan maskot ini, demikian pula jika memungkinkan logo Asian Games pun akan kita beri sentuhan lebih muda, trendi, friendly agar bisa diingat semua kalangan," tambahnya.
 
 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com