Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tinggal Praveen/Debby yang Bertahan

Kompas.com - 24/10/2015, 23:18 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Indonesia tinggal menyisakan pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto di babak semifinal Prancis Terbuka Superseries.

Dua wakil lainnya, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dan Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii harus terhenti di babak semifinal yang berlangsung di Stade Pierre de Coubertin, Paris.

Pasangan ganda putra Ahsan/Hendra gagal ke final setelah kalah dari Mads Conrad-Petersen/Mads Pieler Kolding dalam rubber game 18-21, 21-19, 15-21. Ini merupakan kekalahan pertama Ahsan/Hendra dalam tiga kali pertemuan dengan ganda asal Denmark tersebut.

Di nomor ganda putri, Nitya/Greysia untuk lolos ke final juga gagal. Mereka kalah dari ganda China, Luo Ying/Luo Yu. Sebenarnya Nitya/Greysia memiliki rekor pertemuan yang lebih baik dengan empat kali menang dan hanya satu kali kalah.

Namun, dalam pertemuan keenam tersebut, pasangan Indonesia gagal mengembangkan permainan dan akhirnya kalah dua gim langsung 19-21, 14-21.

Praveen/Debby belum memainkan partai semifinal dan akan menghadapi unggulan ke-8 asal China, Lu Kai/Huang Yaqiong. Sebelumnya, mereka pernah dua kali bertemu dan saling mengalahkan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com