Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Kantongi Satu Tempat pada Final Ganda Putra

Kompas.com - 02/10/2015, 21:51 WIB

NONTHABURI, KOMPAS.com — Indonesia memastikan satu tempat pada final ganda putra Thailand Open GP Gold setelah menciptakan semifinal sesama pemain Indonesia.

Pasangan Ade Yusuf/Wahyu Nayaka Arya Pankaryanira berhasil memastikan tiket semifinal Thailand Open Grand Prix Gold 2015 dan akan menghadapi rekan senegara, Gideon Markus Fernaldi/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Ade/Wahyu lolos setelah dalam perempat final mengalahkan juara dunia yunior 2014, Puavaranukroh Dechapol/Kedren Kittinupong, Thailand, dengan 21-18, 14-21, dan 21-14.

Lawan ganda tuan rumah tersebut, Ade/Wahyu, mengaku banyak mengatur tempo permainan. Tipe permainan lawan, yang banyak memberikan serangan, bisa diantisipasi Ade/Wahyu dengan pengaturan bola mereka.

"Mereka mainnya kencang-kencang, dan tenaganya juga ada. Jadi, harus bisa ngatur-ngatur, jangan dikencang-kencangin. Game pertama masih bisa kami atasi. Terus, pada game kedua, sebenarnya mainnya sudah enak, tetapi mungkin kaminya nafsu di lapangan, dan kami juga kalah angin, jadi tenaganya kurang banyak. Balikan bola kami jadinya kurang bagus," kata Ade mengenai jalannya pertandingan.

Hasil imbang pada dua gim pertama membuat gimketiga harus dimainkan. Ade/Wahyu pun mengaku tak ingin kehilangan kesempatan. Mereka bermain lebih tenang dan merebut poin satu demi satu.

"Gim ketiga, kami mikirnya satu-satu saja, jangan terlalu bernafsu. Kami belajar dari gim kedua yang terlalu terburu-buru," kata Ade lagi.

Sementara itu, Kevin/Gideon lolos ke semifinal dengan menyingkirkan ganda asal Hongkong, Or Chin Chung/Tang Chun Man. Kevin/Gideon menang dua gim, 21-9, 21-15.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com