Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Steph Curry Bawa Warriors Dekati Gelar Juara NBA

Kompas.com - 15/06/2015, 15:19 WIB
OAKLAND, KOMPAS.com — Stephen Curry tampil gemilang dan memicu Golden State menang 104-91 atas Cleveland pada pertandingan putaran final NBA yang dimainkan pada Minggu (Senin WIB). Kemenangan itu membawa Warriors semakin dekat untuk meraih gelar pertama mereka sejak 1975.

Pemain Terbaik NBA 2015 itu mencetak 37 angka, 17 di antaranya dibukukan pada kuarter keempat, ketika Golden State menang 3-2 pada rangkaian seri best of seven.

Warriors berpeluang mengakhiri puasa gelar selama 40 tahun saat mereka memenangi pertandingan keenam di Cleveland pada Selasa.

"Saya berharap pada Selasa kami dapat menggenggam trofi itu. Itulah yang ingin saya lakukan," kata Curry. "Kami percaya diri. Kami tidak mendahului diri sendiri. Namun, kami tahu rasa mendesak pada saat ini."

Menggenggam keunggulan 85-84, Warriors kemudian melejit 19-5 pada akhir kuarter keempat untuk mengamankan kemenangan, Curry mencetak 12 angka pada laju tersebut. Pemilik rekor tembakan tiga angka itu melesakkan dua tembakan impresif dari luar area tiga angka dan sepanjang permainan memasukkan 13 dari 23 percobaan lemparan dua angka, serta tujuh dari 13 percobaan lemparan tiga angka.

"Itulah yang dilakukan Steph sepanjang pertandingan," kata pelatih Warriors, Steve Kerr. "Ia menguasai permainan dan itu fantastis."

Curry dua kali menjawab lesakan bola yang dilakukan bintang Cleveland, LeBron James, sebelum ia menjadi penentu kemenangan timnya, dengan mengemas 17 angka pada periode akhir.

"Itu adalah permainan yang saya lakukan sepanjang tahun dan saya merasa percaya diri dengannya," kata Curry. "Tentu saja ketika itu masuk, itu membantu kepercayaan diri Anda tetap tinggi."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com