Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saatnya Pembalasan Korea terhadap Malaysia

Kompas.com - 14/05/2015, 17:55 WIB
DONGGUAN, KOMPAS.com — Korea Selatan mengusung misi balas dendam saat bertemu Malaysia pada perempat final Piala Sudirman di Dongguan, Tiongkok, Kamis (14/5/2015). Pada pertemuan dalam babak penyisihan Grup D, Minggu (10/5/2015), Korea di luar dugaan kalah 2-3 dari Malaysia.

Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong yang kalah dalam pertemuan pada babak penyisihan sudah pasti bertekad membalas kekalahan dari Goh V Shem/Tan Wee Kiong. Laga kedua ganda tersebut jadi pembuka pertemuan Korea dan Malaysia yang dimulai pada pukul 19.00 waktu setempat (18.00 WIB).

Pada nomor tunggal putri, Korea masih memasang Sung Ji-hyun, sementara Malaysia memasang Tee Jing Yi untuk menggantikan Lim Yin Fun.

Malaysia punya harapan tinggi pada nomor tunggal putra lewat Lee Chong Wei. Pada laga penyisihan grup, Lee menundukkan Lee Dong-keun dengan 21-12, 21-10. Kali ini, Korea memasang Son Wan-ho untuk meredam kekuatan mantan pebulu tangkis nomor satu dunia tersebut.

Untuk ganda putri, kedua negara masih memasang wakil yang sama, seperti saat penyisihan grup. Korea memainkan Chang Ye-na/Jung Kyung-eun, sementara Malaysia dengan Vivian Kah Mun Hoo/Woon Khe Wei.

Korea melakukan perubahan pada ganda campuran. Karena tampil mengecewakan dalam babak penyisihan grup, Ko Sung-hyun/Kim Ha-na digantikan Kim Gi-jung/Shin Seung-chan untuk menghadapi Chan Peng Soon/Goh Liu Ying.

Pemenang laga ini berhak melaju ke semifinal untuk menghadapi Denmark atau Jerman, yang baru akan bertanding pada Jumat (15/5/2015).

Berikut daftar nama pemain Korea dan Malaysia yang akan berhadapan dalam perempat final.
Ganda putra: Lee Yong-dae/Yoo Yeon-seong vs Goh V Shem/Tan Wee Kiong
Tunggal putri: Sung Ji-hyun vs Tee Jing Yi
Tunggal putra: Son Wan-ho vs Lee Chong Wei
Ganda putri: Chang Ye-na/Jung Kyung-eun vs Vivian Kah Mun Hoo/Woon Khe Wei
Ganda campuran: Kim Gi-jung/Shin Seung-chan vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com