Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Floyd Mayweather "Ngotot" Dirinya Lebih Besar dari Muhammad Ali

Kompas.com - 21/04/2015, 23:57 WIB

LOS ANGELES, KOMPAS.com — Petinju Amerika, Floyd Mayweather Jr, mengatakan bahwa tidak boleh ada seorang pun di dunia ini yang meyakinkan dirinya bahwa petinju terbesar sepanjang zaman adalah Muhammad Ali dan Sugar Ray Robinson.

Mayweather akan menghadapi petinju legendaris Filipina, Manny Pacquiao, dalam sebuah megatarung di MGM Grand Arena, Las Vegas, pada 2 Mei mendatang.

Dalam sebuah wawancara dengan jurnalis ESPN, Stephen A Smith, Mayweather mengatakan, "Tidak boleh ada seorang pun yang bisa mencuci otak saya dengan mengatakan Sugar Ray Robinson dan Muhammad Ali lebih besar daripada saya. Tidak seorang pun."

"Yang pasti adalah, saya selalu menghormati mereka  karena merekalah yang membuka jalan sehingga saya bisa berada di posisi seperti saat ini," kata Mayweather.

Ditanya apakah benar ia merasa lebih baik daripada Ali, Mayweather menunjuk kasus saat Ali kehilangan gelar juara dunia setelah dikalahkan petinju muda, Leon Spinks, pada 1978.

"Leon Spinks hanya memiliki rekor bertarung tujuh kali," kata Mayweather. "Jangan pernah menempatkan petinju dengan rekor bertarung seperti itu untuk menghadapi Floyd Mayweather."

Ia juga mengkritik taktik bertarung Ali yang disebut "rope-a-dope" saat menghadapi George Foreman di Kinshasa, Zaire, pada 1974. Ali hanya bertahan dan bersandar di tali ring, membiarkan Foreman memukuli dirinya. Ketika Foreman lelah pada ronde ke-8, Ali balik menyerang dan kemudian menjatuhkan lawannya.

"Apa hebatnya bertarung dengan cara bersandar di tali ring, dan kemudian menjatuhkan orang yang sudah lelah memukulimu?" kata Mayweather. "Dia (Foreman) sudah terlalu lelah. Anda tinggal memukulnya dengan beberapa pukulan dan menjatuhkannya. Anda merasa hebat dengan cara itu? Tentu saja tidak, setidaknya buat saya."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Man City Vs Arsenal: Citizens Kena 'Virus FIFA', 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Man City Vs Arsenal: Citizens Kena "Virus FIFA", 5 Kabar Baik untuk Guardiola

Liga Inggris
Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Nova Arianto Panggil 36 Nama untuk Seleksi Tahap Kedua Timnas U16 Indonesia

Timnas Indonesia
Saat Debutan Muda Persib 'Jail' dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Saat Debutan Muda Persib "Jail" dan Diperingatkan Radja Nainggolan...

Liga Indonesia
Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Menpora Setuju PSSI Tentukan Nasib Shin Tae-yong Usai Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Man City Vs Arsenal, Laga Krusial The Gunners demi Trofi Premier League

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com