Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Yakin, Kunci Kemenangan Firman di Babak Kedua Jerman Terbuka

Kompas.com - 26/02/2015, 04:48 WIB
MULHEIM, KOMPAS.com - Firman Abdul Kholik sukses melewati ke babak kedua Jerman Terbuka 2015 yang berlangsung di Mulheim. Bertemu pemain Hongkong, Ng Ka Long Angus, Firman menang dua gim langsung, 21-12, 22-20, Rabu (25/2/2015).

"Menghadapi Ka Long saya main yakin saja. Walaupun dia kemarin jadi juara di Austria (Terbuka), saya tetap berusaha di lapangan. Saya yakin bisa main bagus karena enggak ada yang tidak mungkin selama saya mau berusaha keras," kata Firman.

Sejak gim pertama, Firman terus memimpin perolehan angka. Pukulan-pukulan yang dikeluarkannya mampu membuat Ka Long kewalahan. Firman menang usai bertanding selama 35 menit.

“Dari awal saya siap dan langsung menekan lawan karena kalau enggak nanti akan ketinggalan start dari awal. Dia mainnya rapi, ngatur-ngatur bolanya bagus, variasinya juga banyak, itu yang harus diwaspadai dari lawan tadi," lanjut Firman.

Selanjutnya di babak ketiga, Firman akan kembali menghadapi pemain Hongkong. Kali ini unggulan ke-16, Wong Wing Ki.

"Lawan Wong Wing Ki saya harus lebih siap lagi dan enggak mau kalah begitu saja. Saya ingin tampil lebih baik dari yang hari ini," kata Firman lagi.

Selain Firman, dua tunggal putra Indonesia, Dionysius Hayom Rumbaka dan Andre Kurniawan Tedjono juga belum menemui hambatan. Hayom menaklukkan lawannya yang berasal dari Ukraina, Valeriy Atrashchenkov, dengan 21-10, 21-13. Di babak berikutnya Hayom akan bertemu Lucas Corvee asal Perancis.

Sementara Andre menaklukkan pemain Perancis, Lucas Claerbout, dengan 21-11, 21-11. Andre sudah ditunggu lawan yang juga merupakan pemain tunggal asal Perancis, Thomas Rouxel.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com