Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Halep Menang Mudah, Ivanovic Terhenti di Babak Pertama Australia Terbuka

Kompas.com - 19/01/2015, 11:25 WIB
MELBOURNE, KOMPAS.com - Simona Halep membuka perjalanan di Australia Terbuka dengan hasil meyakinkan. Petenis Rumania tersebut menang mudah 6-3, 6-2 atas Karin Knapp (Italia) di Rod Laver Arena, Melbourne Park, Senin (19/1/2015).

Tahun lalu, langkah Halep terhenti di perempat final setelah dikalahkan Dominika Cibulkova, 3-6, 0-6. Setelah itu, petenis 23 tahun tersebut mencatat prestasi gemilang dengan lolos ke final Perancis Terbuka dan semifinal Wimbledon.

Di babak kedua, Halep akan menghadapi Jarmila Gajdosova. Petenis Australia tersebut melangkah ke babak kedua setelah menumbangkan rekan senegara Halep, Alexandra Dulgheru, 6-3, 6-4.

Kejutan juga hadir pada hari pertama. Unggulan kelima, Ana Ivanovic, di luar dugaan kalah dari petenis Ceko, Lucie Hradecka, 6-1, 3-6, 2-6.

Ivanovic bermain percaya diri pada set pertama, tetapi gagal mengimbangi permainan Hradecka pada dua set berikutnya. Hasil ini mengubah rekor pertemuan kedua pemain menjadi 1-1.

Sebelum tahun ini, Ivanovic juga pernah kalah di babak pertama Australia Terbuka yaitu pada 2011. Hasil terbaiknya adalah menembus final pada 2008.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com