Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Djokovic, Satu Kemenangan Lagi Menuju Nomor Satu pada Akhir Tahun

Kompas.com - 13/11/2014, 05:37 WIB
LONDON, KOMPAS.com — Novak Djokovic tak terbendung. Bahkan, juara Australia Terbuka 2014, Stan Wawrinka, tak berdaya di tangan petenis nomor satu dunia tersebut. Djokovic menang 6-3, 6-0, pada laga keduanya di Grup A ATP World Tour Finals, Rabu (12/11/2014) malam waktu London (Kamis dini hari WIB).

Djokovic kehilangan dua gim pertama pada awal laga. Namun, dia segera merespons dengan meraih 20 dari 23 poin dalam lima gim berikutnya. Petenis Serbia ini tak pernah memberi kesempatan Wawrinka memegang kendali.

Set kedua sepenuhnya jadi milik sang juara bertahan. Djokovic memastikan kemenangan yang otomatis menempatkannya di posisi teratas Grup A dengan bekal dua kemenangan. Marin Cilic adalah lawan pertama yang dia kalahkan di babak round robin ini.

Djokovic akan menjalani pertandingan ketiganya dengan menghadapi Tomas Berdych yang sementara ini berada di urutan ketiga klasemen, di bawah Wawrinka. Jika mampu mengalahkan Berdych, Djokovic sudah pasti akan mengamankan posisinya sebagai petenis nomor satu dunia hingga akhir tahun.

ATP World Tour Finals merupakan turnamen tutup tahun yang diikuti hanya delapan petenis terbaik dalam satu musim. Mereka dibagi menjadi dua grup, A dan B. Dua terbaik dari masing-masing grup berhak lolos ke semifinal.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com