Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tendang Papan Iklan, Uang Hadiah Melayang

Kompas.com - 27/10/2014, 07:11 WIB

DUSSELDORF, Kompas.com - Juara dunia tenis meja asal Tiongkok, Zhang Jike dijatuhi hukuman denda uang hadiah juara setelah merusak dua papan iklan usai pertandingan final, Minggu.

Zhang yang juga merupakan peraih medali emas OLimpiade mempertahankan gelar juara yang diraihnya tiga tahun lalu. Di pertandingan final di Dusseldorf, ia mengalahkan unggulan pertama dan rekan senegaranya, Ma Long.

Zhang menang dalam tujuh gim dan langsung merayakan kemenangannya dengan menendang dua papan iklan.

Federasi tenis meja internasional (ITTF) langsung menjatuhkan hukuman denda uang hadiah. Namun atlet berusia 25 tahun tersebut langsung meminta maaf atas kelakuannya. "Saya meminta maaf atas kelakukan saya,'kata Zhang melalui situs ITTF.

"Kelakukan tersebut sangat tidak pantas dan saya minta maaf. Kemenangan tadi memang sempurna dan selama ini saya merasa tertekan saat semua orang meragukan penampilan saya," kata Zhang lagi.

Dalam kejuaraan dunia kali ini, atlet tenis meja Jerman, Timo Boll meraih perunggu setelah di babak play-off mengalahkan atlet Jepang, Jun Mizutani.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com