Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marquez: Kami Mengalami Kesulitan

Kompas.com - 10/10/2014, 23:10 WIB
MOTEGI, KOMPAS.com - Marc Marquez punya kesempatan untuk memastikan gelar juara dunia keduanya di kelas premier saat turun di GP Jepang, akhir pekan ini. Namun, dia memulai perjalanan di Sirkuit Motegi dengan hasil yang kurang menjanjikan.

Pebalap Repsol Honda tersebut menutup sesi latihan pada hari pertama, Jumat (10/10/2014), dengan menjadi tercepat keenam. Dia bahkan sempat terjatuh di tikungan lima pada sesi latihan pertama, Jumat pagi.

"Motor saya goyang ketika di lintasan lurus (yang mendorong bantalan rem jauh dari disk). Saya mengerem lebih awal dari biasanya karena melihat adanya masalah, tetapi rem tidak bekerja," jelas Marquez seputar insiden yang menimpanya pada latihan pertama.

Meski sempat terjatuh, Marquez masih bisa menjadi tercepat kedua pada sesi tersebut. Namun, dia tidak bisa mempertahankan kecepatan saat menjalani sesi latihan bebas kedua dan akhirnya terpuruk ke posisi keenam.

"Hari ini kami sedikit mengalami kesulitan dibandingkan di sirkuit lain. Saat ini saya merasa tidak terlalu nyaman, tetapi untungnya ini masih Jumat dan kami masih punya beberapa sesi latihan di depan dan beberapa hal yang harus dicoba. Kami tidak terlalu jauh dari pebalap tercepat, jadi kita lihat bagaimana kami berkembang pada akhir pekan ini," kata Marquez.

Marquez akan resmi menjadi juara dunia jika berhasil mempertahankan selisih poinnya saat ini, yaitu 75. Andai kata gagal di Jepang, pebalap 21 tahun ini masih punya kesempatan di tiga balapan berikutnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com