Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tommy Akui Chong Wei Lebih Sabar

Kompas.com - 23/05/2014, 21:25 WIB

NEW DELHI, Kompas.com — Tommy Sugiarto mengakui Lee Chong Wei memang tampil lebih sabar saat partai pertama semifinal Piala Thomas antara Indonesia dan Malaysia, Jumat (23/5/2014).

Tommy Sugiarto gagal mengamankan poin pertama bagi tim Piala Thomas Indonesia pada laga semifinal melawan Malaysia. Tommy dikalahkan oleh pemain nomor satu dunia, Lee Chong Wei, 19-21, 13-21.

"Saya sudah berusaha untuk bermain sebaik mungkin, tapi Chong Wei tampil lebih sabar. Chong Wei juga bisa mencari kesempatan buat menyerang. Saya sebetulnya lebih mengontrol saat unggul gim pertama, tapi saat Chong Wei balik unggul dan saya dalam tekanan," ungkap Tommy.

Kekalahan ini merupakan kekalahan kesepuluh buat Tommy. Pebulu tangkis ranking lima dunia ini tercatat belum pernah menang duel dari Chong Wei.

Pada kedudukan 8-9 di gim kedua, Tommy meminta pertolongan dokter pertandingan. Sebelum mengikuti kejuaraan ini, Tommy memang sempat mengalami cedera telapak kaki kanan. Cedera ini membuatnya absen di sejumlah turnamen.

"Telapak kaki kanan sempat diperban, hanya untuk jaga-jaga saja. Saya kadang masih trauma kalau bermain sengit, takut kambuh lagi cederanya. Lutut saya juga diperban tapi cuma karena lecet saja, soalnya tadi jatuh di lapangan," jelas Tommy.

Sementara itu, Chong Wei mengatakan bahwa sebetulnya Tommy bermain cukup baik, terutama di gim pertama.

"Gim pertama sangatlah penting, makanya saya sangat berusaha untuk memenangkan game pertama agar jalan di game kedua lebih mudah," kata peraih medali perak Olimpiade London 2012 ini.

"Tim Malaysia kali ini cukup kuat, kami memang tampil solid di Piala Thomas 2014. Semoga kami bisa mencapai babak final lagi setelah 12 tahun lamanya," ujar ayah dari Kingston Lee ini.

Pada partai kedua tengah dipertandingkan partai ganda putra antara Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan melawan Tan Boon Heong/Hoon Thien How.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Hasil Bayern Vs Madrid: Drama 4 Gol dan 2 Penalti, Dua Raksasa Imbang

Liga Champions
Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com