Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kevin Durant Selamatkan Thunder dari Kekalahan

Kompas.com - 02/05/2014, 13:37 WIB
MEMPHIS, KOMPAS.com - Kevin Durant membungkam pendukung Memphis Grizllies yang memadati FedEx Forum pada laga keenam babak play-off Wilayah Barat, Kamis (1/5/2014) malam waktu setempat (Jumat pagi WIB). Durant menyumbang 36 poin yang membawa Oklahoma City Thunder memenangi laga ini dengan 104-84.

Kemenangan tersebut menyelamatkan Thunder dari kekalahan di babak ini. Mereka datang ke FedEx Forum dalam posisi tertinggal 2-3. Kemenangan ini juga memaksa pertandingan berlanjut pada laga ketujuh yang akan berlangsung di kandang Thunder, Chesapeake Energy Arena, Sabtu (3/5/2014).

Awal pekan ini, Durant disebut "Mr Unreliable" (tidak dapat diandalkan) oleh salah satu media di Oklahoma, The Oklahoman. Thunder memang tampil tidak stabil pada babak pertama play-off ini.

Lolos sebagai runner-up wilayah, Durant dkk mendapat kesempatan menggelar dua pertandingan kandang lebih dulu. Sayangnya, salah satunya dicuri oleh Grizzlies. Setelah itu mereka justru tertinggal 1-2, ketika laga bergeser ke kandang Grizzlies.

Untungnya, mereka berhasil bangkit dan mencuri satu angka di kandang lawan, yang mengubah kedudukan kembali imbang, 2-2. Namun, posisi mereka kembali terancam saat Grizzlies lagi-lagi mempecundangi mereka di kandang, pada laga kelima.

Dalam posisi sulit, Thunder datang ke kandang Grizzlies dan berhasil menghentikan tradisi overtime yang terjadi pada empat pertandingan sebelumnya secara beruntun. Mereka meraih kemenangan meyakinkan dan memastikan persaingan berlanjut hingga laga ketujuh atau terakhir.

Durant bermain bagus sejak pertandingan dimulai. Dia adalah penyumbang poin pertama bagi Thunder dan terus produktif hingga laga berakhir. Russel Westbrook juga tampil baik pada laga ini dan total menyumbang 25 poin.

Oklahoma City Thunder 3-3 Memphis Grizzlies
Laga 1: Memphis Grizzlies 86-100 Oklahoma City Thunder
Laga 2: Memphis Grizzlies 111-105 Oklahoma City Thunder
Laga 3: Oklahoma City Thunder 95-98 Memphis Grizzlies
Laga 4: Oklahoma City Thunder 92-89 Memphis Grizzlies
Laga 5: Memphis Grizzlies 100-99 Oklahoma City Thunder
Laga 6: Oklahoma City Thunder 104-84 Memphis Grizzlies

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Como Si Pencuri Hati, Desain Fabregas Si Arsitek Cerdas

Liga Italia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Jadwal Timnas Indonesia Vs Tanzania, Laga Persiapan Lawan Irak dan Filipina

Timnas Indonesia
Hasil Almeria Vs Barcelona, Dwigol Pemuda 21 Tahun Bawa Barca Menang

Hasil Almeria Vs Barcelona, Dwigol Pemuda 21 Tahun Bawa Barca Menang

Liga Spanyol
Link Live Streaming Almeria Vs Barcelona, Kickoff 02.30 WIB

Link Live Streaming Almeria Vs Barcelona, Kickoff 02.30 WIB

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com