Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dibayangi Isu Rasial, Clippers Alami Kekalahan

Kompas.com - 28/04/2014, 08:25 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis


OAKLAND, Kompas.com — Di tengah kontroversi isu rasis yang dilontarkan pemilik klub, Los Angeles Clippers mengalami kekalahan di babak play-off NBA, Minggu (Senin WIB).

Clippers mengalami kekalahan telak 97-118 saat bertandang menghadapi Golden State Warriors. Dengan hasil ini, kedua tim berbagi angka 2-2 dan akan menghadapi gim kelima di Los Angeles, Selasa.

Gim ini juga ditandai dengan protes diam para pemain Clippers terhadap kasus isu rasial yang dilontarkan pemilik klub Donald Sterling seperti yang ditampilkan di situs hiburan TMZ. Sterling sempat melontarkan pernyataan yang menyebut tak ingin timnya ditonton oleh penonton kulit hitam.

Para pemain membuka dan membuang baju pemanasan mereka ke tengah lapangan dan mengenakan kostum Clippers secara terbalik sehingga para penonton tak dapat mengetahui logo tim maupun nama para pemain.

Namun bintang Clippers, Chris Paul, membantah tindakan para pemain merupakan protes terhadap apa yang dilakukan Sterling. "Tidak ada hubungannya dengan pertandingan ini," kata Paul.

Mereka juga membantah kekalahan tersebut merupakan imbas dari kasus pernyataan kontroversial dari Sterling. "Ini merupakan pertandingan yang biasa," kata Blake Griffin. "Kami hanya tidak bermain dengan sempurna. Sekarang kami harus berkonsentrasi pada gim kelima."

Pelatih Clippers, Glenn "Doc" Rivers mengaku mengerti dengan situasi yang dihadapi para pemainnya. "Saya kurang bekerja keras untuk mempersiapkan mereka," kata Rivers. "Kalaupun mereka dipengaruhi hal-hal lain, ini tetap kesalahan saya."

"Saya mengerti apa yang terjadi. Tetapi kami tetap memiliki tanggung jawab yang malam ini gagal kami wujudkan. Semua kesalahan berasal dari saya. Saya tidak dapat menyalahkan mereka (para pemain)," lanjut Rivers.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com