Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sharapova Ragu dengan yang Ketiga

Kompas.com - 24/04/2014, 10:58 WIB
STUTTGART, KOMPAS.com — Juara bertahan Maria Sharapova mengakui sulit untuk meraih gelar ketiga di turnamen WTA Stuttgart setelah menyelesaikan laga tiga set melawan Lucie Safarova dari Ceko pada pembuka turnamen itu, Rabu.

Sharapova, yang belum pernah kalah dalam dua turnamennya di Stuttgart dan menyandang gelar juara 2012 dan 2013, selanjutnya pada Kamis akan berhadapan dengan pemain dari Rusia, Anastasia Pavlyuchenkova, pada putaran kedua, setelah ia mengalahkan Safarova 7-6 (7/5), 6-7 (5/7), 7-6 (7/2).

Sharapova harus bekerja ekstra keras hanya untuk mendapat dua poin saat Safarova menyamakan kedudukan sama 30 ketika angka 6-5 pada set penentu yang ketiga.

Pemain dari Rusia, unggulan keenam di Stuttgart, butuh waktu tiga jam 24 menit untuk membukukan kemenangan ke-100 di lapangan tanah liat, selama kariernya dalam bermain tenis.

"Saya tidak menyangka pertandingan akan berlangsung begitu berat, tidak seperti yang saya bayangkan," kata Sharapova, yang tiga hari lalu merayakan hari ulang tahunnya yang ke-27.

"Permainan kami naik turun. Terkadang bagus terkadang buruk. Tetapi, saya gembira dengan kemenangan ini karena saya tinggal dua poin lagi akan kalah pada set ketiga. Tetapi, saya berhasil membalikkan angka," katanya.

Sementara itu, Pavlyuchenkova mengalahkan pemain kualifikasi dari Latvia, Diana Marcinkevica, 6-3, 6-2, untuk berhadapan dengan Sharapova untuk berebut tempat di perempat final.

Mantan pemain nomor satu dunia, Jelena Jankovic, unggulan kelima, mengamankan empat match points untuk maju ke putaran 16 besar, Kamis, setelah ia sempat kecolongan, tapi akhirnya menang 2-6, 7-6 (10/8), 6-3 atas pemain Jerman, Mona Barthel.

Jankovic selanjutnya akan berhadapan dengan pemain peraih wild card dari Jerman, Andrea Petkovic, atau atlet dari Italia, Flavia Pennetta, dalam usaha berebut tempat ke perempat final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com