Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiger Woods Mundur dari Turnamen Masters

Kompas.com - 02/04/2014, 11:25 WIB
AUGUSTA, KOMPAS.com — Tiger Woods resmi mundur dari Masters Tournament yang akan berlangsung di Augusta National Golf Club, 10-13 April 2014. Woods mengalami cedera pada pinggang, yang mengganggu performanya dalam beberapa bulan terakhir.

Pegolf nomor satu dunia tersebut sudah menjalani microdisectomy di Utah untuk membetulkan sarafnya yang terjepit. Namun, dia butuh waktu lebih lama untuk memulihkan kondisi.

Sebelumnya, sudah muncul kabar kemungkinan absennya Wodds di turnamen ini. Woods mengumumkan resmi absen dari turnamen pada Selasa (1/4/2014). Ini adalah kali pertama pegolf 38 tahun tersebut absen dari Masters sejak 1994.

"Setelah melakukan persiapan untuk Masters dan gagal mendapatkan kemajuan, saya berkonsultasi dengan doktor dan memutuskan untuk mundur," kata Woods lewat situs resminya.

Woods juga mengekspresikan kesedihannya lewat akun Twitter-nya, @TigerWoods.
"Sad to say I’m missing the Masters. Thanks to the fans for so many kind wishes. tigerwoods.com," tulisnya.

Woods adalah pemegang empat gelar juara Masters pada 1997, 2001, 2002, dan 2005. Woods juga pernah melewatkan beberapa turnamen besar, seperti The Open Championship dan PGA Championship 2008, setelah menjalani operasi lutut.

Master Tournament adalah turnamen pertama dari empat Major Tournaments atau turnamen terbesar bagi pegolf putra yang berlangsung dalam satu musim. Tiga turnamen lainnya adalah US Open, The Open Championship, dan PGA Championship.

Di tenis, empat turnamen ini setara dengan Grand Slam (Australian Open, French Open, Wimbledon, dan US Open).

Juara Masters 2013 adalah Adam Scott. Dia adalah pegolf Australia pertama yang memenangi turnamen ini.

Turnamen Masters berlangsung empat hari. Setiap hari ada 18 hole dengan total 72 par yang harus dijalani peserta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com