Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jaya Raya Percaya Diri sebagai Unggulan Pertama

Kompas.com - 27/01/2014, 22:48 WIB
JAKARTA, Kompas.com — Tim Jaya Raya Jakarta menjadi tim yang paling difavoritkan untuk memboyong gelar juara beregu putri ajang Djarum Superliga Badminton 2014.

Srikandi Jaya Raya Jakarta bertekad untuk mengulang sukses di kejuaraan yang akan dihelat di DBL Arena, Surabaya, 3-9 Februari.

Meskipun dijagokan, bukan perkara mudah buat tim ini untuk mengulang sukses yang dipetik tahun lalu. Apalagi, persaingan antarklub peserta, termasuk klub asing seperti Unisys Jepang dan SCG Thailand, tak dapat dipandang sebelah mata.

"Ya beban jadi unggulan pertama itu pasti ada. Tetapi kami percaya kepada atlet yang kami pilih, mereka sudah berkomitmen," kata Imelda Wiguna, manajer tim Jaya Raya Jakarta.

"Lawan-lawan tidak gampang, berat juga. Lawan ada yang bagus, tetapi ada juga yang kurang. Pokoknya kami selalu waspada," tambah Juara Dunia 1980 ganda campuran bersama Christian Hadinata ini.

Soal komitmen pemain menjadi satu hal mendasar buat tim Jaya Raya Jakarta. Klub yang bermarkas besar di Ragunan, Jakarta Selatan, ini akan mendukung penuh pemain dalam misi meraih gelar juara di ajang berhadiah total Rp 2 miliar ini.

"Kami pilih pemain yang punya komitmen. Memberangkatkan pemain ke kejuaraan ini kan ada expenses (pengeluaran). Kecewa juga kalau pemainnya tidak bisa berkomitmen untuk tim," tutur Imelda.

"Pada prinsipnya, Jaya Raya selalu memberi support para atletnya, sudah tidak diragukan lagi. Kami juga selalu mendukung program PBSI, jadi harus all out," jelasnya.

Unggul di tim putri, Jaya Raya Jakarta kini juga memperkuat tim putra. Kenichi Tago (Jepang) dan Nguyen Tien Minh (Vietnam) akan memperkuat tim putra Jaya Raya Jakarta. Selain itu, Tommy Sugiarto dari klub Pelita Bakrie Jakarta juga diundang untuk bergabung. Lalu, siapa sajakah yang akan diturunkan?

"Kami belum bisa bicara soal pemain yang diturunkan. Namun tim putra kami kekuatannya merata. Tiga nomor tunggal kuat semua, belum tentu lawan punya kekuatan yang sama," pungkas Imelda. (*)

Berikut daftar pemain di tim putra dan  putri Jaya Raya Jakarta:
Tim Putra:
Kenichi Tago (Jepang), Nguyen Tien Minh (Vietnam), Tommy Sugiarto, Wisnu Yuli Prasetyo, Hermansyah, Angga Pratama, Hendra Setiawan, Markis Kido, Bona Septano, Putra Eka Rhoma

Tim Putri:
Busanan Ongbumrungpan (Thailand), Bellaetrix Manuputty, Adriyanti Firdasari, Mitani Minatsu (Jepang), Rizki Amelia Pradipta, Pia Zebadiah Bernadet, Greysia Polii, Nitya Krishinda Maheswari, Della Destiara Haris, Anggia Shitta Awanda.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com