Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singkirkan Jonatan, Ihsan Tantang Simon di Semifinal

Kompas.com - 28/11/2013, 20:07 WIB

DENPASAR, Kompas.com - Laga seru antara pemain muda Indonesia, Ihsan Maulana Mustofa dan Jonatan Christie di perempat final Kamis (28/11) di ajang Prim-A Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PBSI 2013 berakhir dengan kemenangan Ihsan.

Usai menang 21-14 di gim pertama, Ihsan terlihat akan segera menutup pertandingan yang digelar di GOR Lila Bhuana ini usai unggul 20-18. Namun, apa yang terjadi pertandingan memanas usai Ihsan kehilangan dua angka dan skor menjadi imbang diangka 20-20.

Ia justru balik tertinggal 20-21. Laga ini lantas menjadi pusat perhatian para penonton yang hadir langsung di arena. Angka imbang terus terjadi hingga kedudukan 26-26. Ihsan akhirnya bersorak sebagai tanda kemenangannya setelah bola  atlet DKI Jakarta itu terlalu melebar, 28-26.

“Kami sudah sering bertemu, terakhir saya kalah di Maldives International Challenge 2013. DI pertandingan tadi saya mencoba untuk mendahului permainan net hingga saya bisa menyerang dan meraih angka, sempat panik saat kedudukan imbang, tapi akhirnya saya bisa menang,” ujar Ihsan.

Kemenangannya ini membawanya untuk bersua sang senior, Simon Santoso yang juga wakil dari DKI Jakarta. Simon sendiri melenggang ke semifinal usai menundukkan juniornya di Pelatnas, Rifan Fauzin Imanudin (DKI Jakarta) dengan dua gim langsung 21-10 dan 23-21.

“Saya belum pernah bertemu Simon di turnamen resmi, di atas kertas saya memang ada di bawah Simon, tapi saya tentu tidak akan menyerah begitu saja,” pungkasnya.

Sementara di sisi lain, Jonatan mengakui keunggulan Ihsan dalam laga kali ini. “Ihsan bermain lebih baik dan permainan dia lebih matang, dia pun lebih berani untuk menurunkan bola dengan kondisi shuttlecock yang seperti disini, itu sangat cocok dengan permainan dia,” ujar atlet yang pernah membintangi film itu.

Laga semifinal lainnya akan mempertemukan Hermansyah (DKI Jakarta) dan Senatria Agus Setia Putra (Jawa Barat). Hermansyah lolos usai mengalahkan Gestano Ganendra (DKI Jakarta) dengan 21-12 dan 21-11, sementara Senatria menghentikan langkah atlet Pelatnas, Panji Akbar Sudrajad (DKI Jakarta) dengan 21-16 dan 21-15.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com