Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vettel Lagi-lagi Tercepat pada Sesi Kualifikasi

Kompas.com - 05/10/2013, 13:31 WIB
YEONGNAM, KOMPAS.com — Sebastan Vettel kembali jadi penguasa sesi kualifikasi. Pebalap Jerman ini meraih pole position GP Korea setelah mencatat waktu tercepat pada sesi kualifikasi yang berlangsung di Sirkuit Korea International di Yeongnam, Sabtu (5/10/2013).

Esteban Gutieruez adalah pebalap pertama yang mencatat waktu tercepat pada sesi ini dengan 1 menit 41,058 detik. Dua menit berikutnya, Jenson Button mengambil alih pimpinan setelah menyelesaikan putarannya dalam 1 menit 40,169 detik.

Dua pebalap Mercedes, Nico Rosberg dan Lewis Hamilton, bergantian mencatat waktu tercepat. Rosberg memimpin dengan 1 menit 38,418 pada menit 19. Hanya selang beberapa detik, Kimi Raikkonen muncul sebagai yang tercepat setelah membukukan waktu putaran dalam 1 menit 38,341 detik.

Hingga 20 menit kualifikasi pertama berakhir, catatan waktu Raikkonen tetap bertahan di atas. Enam pebalap yang tereliminasi dari seleksi pertama ini adalah Valtteri Bottas, Pastor Maldonado, Charles Pic, Giedo van der Garde, Jules Bianchi, dan Max Chilton.

Pada awal kualifikasi kedua yang berlangsung 15 menit, Daniel Ricciardo, Raikkonen, Nico Hulkenberg, dan Hamilton bergantian memimpin daftar pencatat waktu tercepat. Memasuki menit ke-12, Vettel mengambil alih pimpinan dengan 1 menit 47,569 detik.

Raikkonen yang sempat tergeser ke urutan 13 berhasil naik ke posisi delapan. Sementara Button hanya mampu mencatat waktu tercepat ke-11, dan harus tereliminasi. Selain Button, lima pebalap lain yang tereliminasi adalah Sergio Perez, Ricciardo, Sutil, Paul di Resta, dan Jean-Eric Vergne.

Sepuluh pebalap tersisa mengikuti kualifikasi tiga yang berlangsung 10 menit untuk mencari posisi start terbaik. Webber dan Rosberg turun pertama dan bergantian mencatat waktu tercepat.

Empat menit sesi berjalan, Vettel masuk ke lintasan dan mencatat waktu tercepat, yakni 1 menit 37,202 detik. Hingga sesi habis, tak ada pebalap lain yang mampu melewati catatan waktunya.

Hasil ini memastikan Vettel sebagai pole sitter GP Korea yang akan berlangsung Minggu (6/10/2013). Ini adalah pole position keenam Vettel musim ini. Start dari posisi dua adalah Hamilton. Sementara Webber dan Romain Grosjean akan memulai balapan dari posisi tiga dan empat.

Hasil kualifikasi:
1. Sebastian Vettel     Germany    Red Bull-Renault     1m 37.202s
2 Lewis Hamilton       Britain     Mercedes-Mercedes   1m 37.420s
3 Mark Webber          Australia    Red Bull-Renault     1m 37.464s*
4 Romain Grosjean    France     Lotus-Renault            1m 37.531s
5 Nico Rosberg          Germany    Mercedes-Mercedes1m 37.679s
6 Fernando Alonso    Spain     Ferrari-Ferrari              1m 38.038s
7 Felipe Massa           Brazil     Ferrari-Ferrari             1m 38.223s
8 Nico Hulkenberg     Germany    Sauber-Ferrari        1m 38.237s
9 Esteban Gutierrez   Mexico     Sauber-Ferrari          1m 38.405s
10 Kimi Raikkonen     Finland     Lotus-Renault          1m38.8228s

11. Sergio Perez       Mexico     McLaren-Mercedes     1m 38.362s
12. Jenson Button     Britain     McLaren-Mercedes      1m 38.365s
13. Daniel Ricciardo  Australia    Toro Rosso-Ferrari   1m 38.417s
14. Adrian Sutil        Germany    Force India-Mercedes1m 38.431s
15. Paul di Resta       Britain     Force India-Mercedes  1m 38.718s
16. Jean-Eric Vergne France     Toro Rosso-Ferrari      1m 38.781s

17. Valtteri Bottas           Finland     Williams-Renault    1m 39.470s
18. Pastor Maldonado     Venezuela Williams-Renault    1m 39.987s
19. Charles Pic                France     Caterham-Renault    1m 40.864s
20. Giedo van der Garde Holland     Caterham-Renault    1m 40.871s
21. Jules Bianchi             France     Marussia-Cosworth    1m 41.169s
22. Max Chilton              Britain     Marussia-Cosworth    1m 41.322s

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com