Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Lolos ke Final Tenis ISG

Kompas.com - 25/09/2013, 22:51 WIB
PALEMBANG, KOMPAS.com — Putra-putri tuan rumah Indonesia melaju ke final setelah tanpa banyak kesulitan mengalahkan lawan-lawan mereka pada pertandingan semifinal tenis beregu di Islamic Solidarity Games (ISG) 2013 di Kompleks Olahraga Jakabaring Palembang, Rabu.
    
Beregu putri yang dimotori Lavinia Tananta mengalahkan Oman 2-0 dan di final, Kamis (26/9/2013), akan menghadapi Maroko yang pada pertandingan lainnya dipaksa bermain ketat sebelum mengandaskan Turki 2-1.
    
Sementara itu, beregu putra yang menurunkan Christopher Rungkat, Wishnu Adi Nugroho, dan Elbert Sie menang telak 3-0 atas Arab Saudi yang diperkuat pemain seusia pelajar SMP.
    
Di final, tim asuhan pelatih Febby Widhyanto akan berhadapan dengan Kuwait, yang pada pertandingan semifinal lainnya menang 2-1 atas Turki.
   
Chyntia Melita membuka sukses beregu putri ketika hanya kehilangan satu game saat menaklukkan Sarah Al Balushi, 6-0, 6-1, dalam waktu kurang dari satu jam.
   
Lavinia, pemain peringkat ke-407 Federasi Tenis Internasional (ITF) berusia 25 tahun itu (tertinggi peringkat ke-301 pada 2010), memastikan kemenangan Indonesia melalui kemenangan atas Fatma Talib Sulaiman Al Nabhani, 2-6, 6-2, 6-3.
   
Lavinia sempat kehilangan set pertama menghadapi petenis peringkat 485 ITF itu sebelum bangkit pada set kedua dengan mengubah pola strategi permainan, dengan melancarkan serangan ke arah garis belakang (baseline).
   
Akibatnya, petenis berusia 22 tahun dan juara tunggal Pekan Olahraga Arab 2011 itu mulai kewalahan meladeni permainan Lavinia yang bermain konsisten dan akhirnya menyerah setelah berjuang dalam waktu sekitar satu setengah jam.
    
"Tadi pada set pertama saya memang belum menemukan ritme permainan, tapi pada set kedua saya mencoba mengubah strategi permainan dengan lebih banyak memukul bola ke arah garis belakang," kata Lavinia ketika ditemui seusai pertandingan yang berlangsung dalam cuaca panas terik itu.
    
Pada pertandingan semifinal beregu putra, tim Indonesia yang menurunkan pemain terbaik nasional seperti menghadapi pemain seusia SMP sehingga tidak mendapat perlawanan berarti.
    
Tunggal pertama Wishnu Adi Nugroho membuka kemenangan Indonesia atas Fahad Al Saad dengan skor 6-1, 6-1; dan Christopher Rungkat malah tidak memberi satu angka pun buat lawan saat mengalahkan Abdulmalek Bursais, 6-0, 6-0.
    
Partai ganda tetap dimainkan meski hasilnya sudah tidak berpengaruh, dan Elbert Sie yang berpasangan dengan David Agung melengkapi kemenangan Indonesia menjadi 3-0 setelah menaklukkan Adulrahman Alazzam/Ammar Alhagbani 6-2, 6-3.
    
"Sepertinya tim Indonesia menghadapi lawan di Popnas (Pekan Olahraga Pelajar Nasional), mereka tampak masih muda-muda sekali dan seusia SMP," kata pelatih Febby Widhyanto, mantan pemain nasional.
    
Menghadapi Kuwait di final, Febby mengakui bahwa lawannya lebih berat karena tim negara tersebut diperkuat oleh pemain yang sudah punya pengalaman di berbagai turnamen internasional, termasuk turnamen profesional ATP Tour.
    
"Saya kira pertandingan final nanti akan lebih ketat karena Kuwait memang secara umum punya pemain dengan materi yang lebih baik dan merata," kata Febby.
    
Berikut hasil pertandingan semifinal beregu, Rabu:
Beregu putra:
- INDONESIA vs Saudi Arabia (3-0)
- Kuwait vs Turki (2-1)

Beregu putri:
- INDONESIA vs Oman (2-0)
- Maroko vs Turki (2-1)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com