Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Atasi Leonardo Mayer, Andy Murray Melangkah ke Babal Ketiga US Open

Kompas.com - 31/08/2013, 09:18 WIB
NEW YORK, KOMPAS.com - Andy Murray harus bermain empat set untuk bisa melaju ke babak ketiga US Open (AS Terbuka). Murray menang 7-5, 6-1, 3-6, 6-1, atas Leonardo Mayer, saat bertemu di Louis Arsmstrong Stadium, New York, Jumat (30/8/2013) sore waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.

Murray dan Mayer lahir di hari dan tahun yang sama, yakni 15 Mei 1987. Tapi persamaan mereka hanya sampai di situ. Murray suka lapangan cepat, seperti semen dan rumput. Sementara Mayer lebih suka lapangan yang lebih lambat, tanah liat.

Murray adalah pemegang dua gelar Grand Slam, US Open 2012 dan Wimbledon 2013, sementara Mayer belum pernah sekali pun mengalahkan petenis dengan peringkat 10 besar dunia, sepanjang satu dekade karier profesionalnya.

Tetapi, Mayer mampu membuat kejutan dengan menghadirkan kesulitan bagi sang juara bertahan. Di set pertama, beberapa kali Murray harus berteriak mengungkapkan kekesalannya karena gagal meraih poin. Petenis kelahiran Skotlandia ini butuh 54 menit untuk menyudahi set pertama dengan 7-5.

Tak sampai di situ. Murray yang berhasil menang telak di set kedua, bahkan harus melepas set ketiga karena kalah 3-6.

Ini bukanlah kali pertama Murray dihadapkan pada situasi sulit. Dengan pengalaman dan kemampuan teknik yang memang lebih baik, Murray berhasil melewati tantangan Mayer. Di babak keempat, Murray akan menghadapi Florian Mayer dari Jerman.

"Saya merasa tidak melakukan servis dengan baik, seperti pada pertandingan pertama. (Karena) lapangan berbeda dan kondisi cuaca yang berbeda," aku Murray. Pada pertandingan pertama, kekasih Kim Sears ini bermain di Arthur Ashe Stadium, malam hari.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber ATP,US OPEN
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Pernyataan Ini Bukti STY Tidak Setengah Hati Lawan Korsel

Timnas Indonesia
Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Korea Selatan Ungkap Kekuatan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Mantan Wasit Liga 1 Pimpin Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Isi Hati Shin Tae-yong Jelang Menghadapi Negara Kelahirannya

Timnas Indonesia
Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Daftar Tim dan Jadwal Pertandingan PLN Mobile Proliga 2024

Sports
Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Indonesia Vs Korea Selatan, STY Sebetulnya Ingin Melawan Jepang

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Hasil Persebaya Vs Bali United 0-2, Irfan Jaya dkk ke Championship Series

Liga Indonesia
Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Rizky Ridho Cerita Assist ke Witan, Hasil Amarah Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com