Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saina Nehwal Belum Terkalahkan

Kompas.com - 28/08/2013, 10:41 WIB
Norma Gesita

Penulis

HYDERABAD, KOMPAS.com - Tunggal putri India, Saina Nehwal, menjadi pemain paling konsisten, sepanjang babak kualifikasi Indian Badminton League (IBL), yang berlangsung 14-31 Agustus. Dari total lima kali bertanding, Nehwal tak pernah kalah.

Pada pertandingan terakhir sebelum masuk ke babak semifinal, Nehwal yang bergabung dengan Hyderabad Hotshots, berhasil mengalahkan Tzu Ying Tai (Taiwan) dari Banga Beats, dengan tiga game 21-17, 14-21, 11-8.

Dengan dukungan penuh penonton di Gachchibowli Stadium Hydrabad, Nehwal menguasai game pertama hingga unggul 11-7. Usaha Tzu untuk mengejar, terhenti setelah Nehwal mengakhiri game dengan 21-17.

Game kedua berubah ketat. Saling kejar poin, Tzu berbalik mendominasi pertandingan, hingga akhirnya menang dengan angka cukup telak, 21-14.

Dengan pengalaman bertanding yang lebih banyak, Nehwal berusaha menguasai game ketiga, dan akhirnya menutup pertandingan dengan kemenangan 11-8.

"Salah satu sisi lapangan lebih cepat dibanding kemarin, dan memberi saya sedikit masalah pada game kedua. Saya melihat para penonton yang mendukung, dan saya sedikit merasa tertekan karena harus memenangi pertandingan. Pada game ketiga, saya berjuang keras dan mencoba tetap bermain tenang, jadi bisa memenangi pertandingan.

"Saya sangat senang bisa bermain di semifinal karena ini akan jadi pengalaman pertama bermain di turnamen beregu, dan saya yakin tim saya akan memberikan permainan terbaik," tutur Nehwal.

Sumbangan poin Nehwal tak mampu mengangkat Hotshots dari kekalahan 2-3. Tapi mereka tetap bisa melaju ke semifinal, dengan koleksi total poin 17 dan berada di puncak klasemen. Di semifinal, mereka akan menghadapi Pune Pistons, Rabu (28/8/2013) malam.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas & Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Korea Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Pengamat Korsel Bahas Beban Besar Timnas Korea Jelang Hadapi Indonesia

Timnas Indonesia
Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sirkuit Mandalika Sudah Terpesan 200 Hari untuk Even Otomotif

Sports
Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Hasil Persik Vs PSS 4-4, Diwarnai Hattrick Tendangan Penalti

Liga Indonesia
'Bocoran' Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

"Bocoran" Grup WhatsApp Timnas U23 soal Kembalinya Nathan

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Persib Bandung Vs Borneo FC, Maung Cari Cara Bongkar Pertahanan Pesut Etam yang Minim Kebobolan

Liga Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Persib Bandung Vs Borneo FC, Disebut-sebut Layaknya Derby

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com