Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rossi dan Lorenzo Hadirkan Tekanan pada Bautista Jelang Balapan di Assen

Kompas.com - 26/06/2013, 22:33 WIB
ASSEN, KOMPAS.com - Dalam satu bulan terakhir, nama Alvaro Bautista tiba-tiba melambung. Bukan karena pebalap Honda Gresini tersebut meraih hasil bagus, justru karena gagal finis di dua seri terakhir, Italia dan Catalunya.

Jika sekadar gagal finis, mungkin dia tak akan banyak menarik perhatian. Masalahnya, saat mendapat kecelakaan di Mugello, 2 Juni lalu, dia "membawa" Valentino Rossi ikut terjatuh saat balapan belum genap berjalan satu putaran.

Di Catalunya, dia kembali terjatuh dan nyaris melibatkan Rossi lagi. Usai balapan, Rossi bahkan menyebut Bautista sebagai rider yang tidak pintar karena melakukan kesalahan yang sama dalam dua seri secara berurutan.

Jelang seri Assen akhir pekan ini, nama Bautista kembali disebut-sebut karena memori tahun lalu, saat dia juga mendapat kecelakaan di tikungan pertama putaran pertama. Sekali lagi dia membawa korban dan kala itu adalah Jorge Lorenzo.

Masih ingatkah Anda, ketika Lorenzo marah besar karena kejadian tersebut, sampai melempar sarung tangannya? Marshall atau petugas lintasan yang mencoba membawanya ke area aman pun kesulitan untuk menenangkannya.

Fakta-fakta ini pasti akan membuat Bautista membalap dengan tekanan besar di Assen nanti.

"Sekarang saya ingin melupakan semua dan fokus pada hal positif yang kami dapatkan saat uji coba akhir pekan kemarin di Aragon. Saya sangat ingin membalap dengan baik di Belanda dan mulai menutup kehilangan poin karena hasil buruk di dua seri terakhir.

"Tahun lalu di Assen, kami kompetitif sampai ketika memulai balapan dan saya membuat kesalahan. Tahun ini saya akan lebih hati-hati dan menurut saya kami bisa melakukan pekerjaan yang baik mulai dari sesi pertama, karena tahun ini kami memiliki potensi," papar rider Spanyol tersebut.

Bautista saat ini berada di peringkat sembilan klasemen sementara dengan 38 poin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Sumber crashnet
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

    Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

    Liga Champions
    Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

    Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

    Liga Inggris
    Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

    Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

    Timnas Indonesia
    Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

    Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

    Timnas Indonesia
    Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

    Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

    Liga Inggris
    Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

    Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

    Liga Champions
    Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

    Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

    Timnas Indonesia
    STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

    STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

    Timnas Indonesia
    Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

    Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

    Timnas Indonesia
    Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

    Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

    Timnas Indonesia
    Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

    Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

    Liga Champions
    Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

    Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

    Timnas Indonesia
    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

    Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

    Liga Inggris
    Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

    Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

    Liga Inggris
    Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

    Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com