Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Federer Abaikan Cedera dan Lolos ke Perempat Final

Kompas.com - 02/07/2012, 22:41 WIB

LONDON, Kompas.com - Superstar Swiss, Roger Federer, memelihara asa untuk meraih gelar ketujuh di All England Club, setelah mengalahkan Xavier Malisse 7-6 (7/1), 6-1, 4-6, 6-3, Senin (2/7/2012). Unggulan ketiga ini lolos ke perempat final Wimbledon, untuk bertemu unggulan ke-26 dari Rusia, Mikhael Youzhny.

Bagi Federer, keberhasilannya membuat dia untuk ke-33 kalinya secara berturut-turut maju ke perempat final grand slam. Dia pun terus menjaga asa menyamai rekor petenis legendaris Amerika Serikat, Pete Sampras, yang tujuh kali menjuarai Wimbledon.

Seperti pada babak sebelumnya di mana dia dipaksa bermain lima set melawan petenis Perancis, Julien Benneteau, kali ini pun Federer nyaris mengalami hal serupa. Beruntung, dia bisa membuat dia break di set keempat sehingga selamat dari pertarungan hingga set kelima.

Apalagi, Federer sempat meminta medical time-out saat unggul 4-3 di set pembuka. Tetapi setelah mendapat semprotan pemati rasa, peraih 16 gelar grand slam ini kembali melanjutkan pertandingan dan berhasil meraih kemenangan di set pembuka.

Ketika akan memasuki set kedua, laga terpaksa ditunda selama 40 menit akibat hujan. Ketika pertandingan dimulai kembali, Federer membukanya dengan tiga kali break, untuk menang 6-1, dan tampaknya bisa mengakhiri duel itu dengan straight set.

Namun pada set ketiga, Malisse bisa membalikkan situasi. Petenis berusia 31 tahun asal Belgia ini, yang hanya satu kali menang dari Federer dalam 10 pertemuan terdahulu, membuat break di game pembuka dan selanjutnya terus mempertahankan servisnya. Dia meraih kemenangan 6-4.

Di set keempat, Malisse kembali membuat break di game ketiga untuk unggul 2-1. Sayang, dia gagal mempertahankan servisnya karena giliran Federer yang membuat break di game keempat. Mantan pemain nomor satu ini kembali membuat break di game keenam, yang sekaligus menjadi titik awal untuk menyudahi perlawanan Malisse dengan kemenangan 6-3.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
    Video rekomendasi
    Video lainnya


    Terkini Lainnya

    Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

    Kurniawan Dwi Yulianto Menikmati Perkembangan Timnas Indonesia di Piala Asia U23

    Timnas Indonesia
    Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

    Pengamat Australia Sorot Kemenangan Impresif Timnas U23 Indonesia

    Timnas Indonesia
    Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

    Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

    Timnas Indonesia
    Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

    Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

    Badminton
    Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

    Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

    Timnas Indonesia
    Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

    Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

    Timnas Indonesia
    Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

    Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

    Timnas Indonesia
    Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

    Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

    Badminton
    Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

    Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

    Liga Inggris
    KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

    KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

    Internasional
    Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

    Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

    Timnas Indonesia
    Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

    Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

    Timnas Indonesia
    Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

    Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

    Liga Inggris
    Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

    Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

    Sports
    Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

    Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

    Timnas Indonesia
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    komentar di artikel lainnya
    Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
    Close Ads
    Bagikan artikel ini melalui
    Oke
    Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com