Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Penantian Panjang Murer Berbuah di Daegu

Kompas.com - 30/08/2011, 22:15 WIB

DAEGU, KOMPAS.com — Fabiana Murer (30) sejak tahun 2006 hanya menjadi ratu lompat galah di Amerika Latin. Namun, Selasa (30/8/2011) malam tadi, Murer mengakhiri penantian panjangnya dengan menjadi juara dunia.

Lompatannya yang melampaui mistar setinggi 4,85 meter pada kesempatan pertama membuat dirinya berhak atas medali emas di Kejuaraan Dunia Atletik 2011 Daegu, Korea Selatan.

Murer yang berasal dari Campinas, Brasil, tidak hanya merajai nomor lompat galah putri Afrika Selatan pada tahun 2006, tetapi juga pada tahun 2007, bahkan juga pada tahun 2009. Baru pada tahun 2010 ia mampu menjadi juara dunia sekalipun hanya dalam Kejuaraan Dunia Atletik kategori indoor saat digelar di Doha, Qatar.

Impiannya untuk menjadi juara dunia di Kejuaraan Dunia Atletik outdoor selalu diganjal oleh ratu lompat galah dunia Yelena Izinbayeva. Akan tetapi, Selasa malam waktu Daegu, Yelena hanya bisa menempati posisi ke-6 karena lompatan atlet Rusia ini hanya melampaui mistar setinggi 4,65 meter. 

Adapun medali perak pada Kejuaraan Dunia Atletik Ke-13 ini diraih Martina Strutz dari Jerman. Strutz mampu melampaui mistar setinggi 4,80 meter. Sementara medali perunggu untuk Svetlana Feofanova, andalan Rusia lainnya. Feofanova meraih medali perunggu setelah melewati mistar setinggi 4,75 meter.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Rapuhnya Pertahanan Arema FC...

Liga Indonesia
Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Persib Vs Persebaya, Bek Maung Waspada meski Bajul Ijo Tanpa Top Skor

Liga Indonesia
Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Pesan STY yang Picu Hasil Bersejarah Timnas Indonesia di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Xabi Alonso Ucap 'Roma, Roma, Roma', De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Xabi Alonso Ucap "Roma, Roma, Roma", De Rossi Cium Aroma Balas Dendam

Liga Lain
Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia Bekuk Australia, Asa ke Olimpiade 2024 Terjaga

Timnas Indonesia
Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung 'Disidang' Ultras di Olimpico

Milan Dilibas 10 Pemain Roma, Langsung "Disidang" Ultras di Olimpico

Liga Lain
Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com