Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Unggulan Teratas Berebut Tiket Final

Kompas.com - 05/05/2011, 22:46 WIB

SURABAYA, Kompas.com — Empat pebulu tangkis unggulan teratas tunggal putra dewasa akan bersaing merebut tiket final setelah memastikan lolos ke semifinal kejuaraan internasional Indocock-Specs Piala Wali Kota Surabaya 2011, Kamis (5/5/2011) malam. Mereka adalah Fauzi Adnan (Suryanaga), Senatria Agus Setia (SGS PLN), Dea Adi Rangga (Guna Dharma), dan Andreas Adityawarman (Djarum).

Fauzi, yang mengejar gelar ketiganya secara beruntun, melaju ke semifinal dengan mengalahkan Hermansyah (Pusdiklat Jaya Raya) 21-13, 21-6. Fauzi yang juga pebulu tangkis Puslatda Jatim proyeksi PON 2012 itu selanjutnya akan bertemu Dea Adi Rangga yang lolos dengan kemenangan alot 21-12, 19-21, 25-23 atas Deni Supriatna (SGS PLN).

Unggulan kedua Senatria Agus Setia maju ke empat besar setelah lawannya, Dwi Setiawan (PB Tsunami), mundur pada game kedua. Saat itu Senatria sedang memimpin 8-1 dan memenangi game pertama dengan 21-15.

Andreas Adityawarman yang menjadi lawan Senatria untuk perebutan tiket final harus mengeluarkan segala kemampuannya untuk menaklukkan pemain gaek Chandra Berata (PBSI Buleleng) dengan skor 21-11, 19-21, 21-12.

"Lolosnya empat unggulan atas di babak semifinal sudah diprediksi sejak awal. Pertandingan akan menarik karena semua pemain punya kesempatan yang sama untuk lolos final," kata Ketua Bidang Pertandingan Nanang Hidayat.

Fauzi menyatakan siap memberikan penampilan terbaik pada babak semifinal dan tidak ingin meremehkan lawan. "Saya akan bermain all-out," katanya.

Kejutan terjadi di kelompok putri ketika unggulan kedua, Desy Nidya Amellia, ditaklukkan pemain tuan rumah berasal dari klub Surya Baja, Sylvina Kurniawan, dengan skor 21-17, 21-16. Sylvina yang menjadi unggulan kelima itu akan bertemu unggulan keempat Ganis Nurrahmadhani (DKI Jakarta) yang menang mudah 21-8, 21-6 atas Fellysia Vallentine (Smash).

Semifinalis lainnya mempertemukan unggulan utama Rosaria Yusfin Pungkasari yang berasal dari Djarum melawan mantan penghuni Pelatnas Pratama, Tike Arieda Ningrum. Yusfin maju ke semifinal tanpa bertanding karena lawannya Angeline Santoso tidak datang, sedangkan Tike melibas Lidya Ananta (PTP Mandiri) dengan skor telak 21-5, 21-2.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Cerita Beto Goncalves Dua Kali Bawa Tim Naik Kasta

Liga Indonesia
Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Bicara Bahasa Indonesia, Jay Idzes Dapat Ilmu dari Keluarga

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Indonesia Vs Vietnam: Jay Idzes Adaptasi Cuaca, Anggap Marc Klok 'Kakek'

Timnas Indonesia
Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Ragnar Oratmangoen Siap Bawa Indonesia ke Piala Dunia

Liga Indonesia
Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Usai Jadi WNI, Thom Haye Ungkap Sebuah Janji untuk Sepak Bola Indonesia

Liga Indonesia
Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Qarrar Firhand Finis di Posisi Kelima pada Ajang Trofeo Andrea Margutti

Sports
Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Persebaya Selangkah demi Selangkah, Tetap Jaga Keyakinan ke 4 Besar

Liga Indonesia
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi WNI, Diusahakan Ikut Tandang ke Vietnam

Timnas Indonesia
Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Justin Hubner Bicara Tantangan di Indonesia, Yakin Kalahkan Vietnam

Timnas Indonesia
Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com