Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pelatnas Balap Sepeda Mulai 1 Februari

Kompas.com - 25/01/2011, 23:05 WIB

JAKARTA, KOMPAS.com — Pengurus Besar Ikatan Sport Sepeda Indonesia (PB ISSI) menargetkan pemusatan pelatihan nasional balap sepeda untuk SEA Games XXVI/2011 bisa segera dimulai pada 1 Februari 2011. Sebanyak 88 atlet balap sepeda akan dipanggil untuk mengikuti pelatihan.

Pelatih Kepala Timnas Balap Sepeda PB ISSI Wahyudi Hidayat, Selasa (25/1/2011), mengatakan, dari pebalap sebanyak 88 orang itu nantinya akan dikerucutkan hingga menjadi 47 pebalap saja. Mereka akan turun di nomor track, MTB, BMX, dan road.

Wahyudi menargetkan pelatnas bisa dimulai per 1 Februari karena masih menunggu semua pebalap menjalani tes fisik dan menunggu KONI Pusat menerbitkan Surat Keputusan (SK) pemanggilan bagi para atlet. Saat ini, dari 88 pebalap, sebanyak 42 pebalap di antaranya sudah menjalani tes fisik.

Mereka sudah menjalani tes fisik pada Agustus-September 2010 di sejumlah tempat yang ditunjuk, yaitu di Pusat Pengembangan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi, dan Kesehatan Olahraga Nasional (PPIT KON) Kemenpora, Universitas Negeri Surabaya, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI), dan IKIP Kalimantan Timur.

"Saat ini kami menunggu 46 pebalap lainnya menyelesaikan tes fisik. Dalam minggu ini diharapkan semuanya selesai," ujar Wahyudi.

Untuk bisa membentuk tim inti SEA Games yang diperkuat 47 pebalap, PB ISSI akan melakukan evaluasi dan seleksi dua kali, yang dilakukan setiap tiga bulan sekali sejak dimulainya pelatnas. Seleksi pertama akan mengurangi 20 pebalap dan seleksi kedua akan mengurangi 21 pebalap.

Untuk lokasi pelatnas, PB ISSI menentukan pebalap nomor road atau jalan raya akan melakukan persiapan umum di Cimahi, kemudian berlatih secara intensif di Subang. Untuk nomor track, para pebalap menjalani persiapan umum di Subang dan persiapan khusus di velodrom Rawamangun, Jakarta. Untuk pebalap BMX dan MTB, pelatihan akan digelar di Sentul, Bogor.

Wahyudi menambahkan, untuk mendukung pelatnas balap sepeda, sejumlah pelatih sudah ditetapkan. "Sebanyak 18 pelatih akan menangani timnas balap sepeda SEA Games," ujar Wahyudi.

Menurut Wahyudi, meski saat ini pelatnas belum berjalan, tetapi 42 pebalap yang sudah menjalani tes fisik sudah melakukan latihan sendiri di daerah.

"Untuk mendapatkan prestasi, latihan harus dilakukan lama dan teratur. Memang kendala yang dihadapi adalah pendanaan, tetapi latihan harus dilakukan sesuai program," ujar Wahyudi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com